Deretan Artis yang Jadi Korban Banjir Selama 2 Bulan Terakhir
Intensitas hujan cukup tinggi. Kemarin malam hingga Selasa (15/2/2020) pagi tadi, hujan deras nyaris tanpa henti. Dampaknya banjir.
Editor: Willem Jonata
"Kalo dulu ada istilah banjir 5 tahun sekali, tapi sekarang banjir 5x sebulan bahkan tiap minggu banjir," tulis Celine dengan emoticon menangis di Insta Story-nya @celine_evangelista yang dikutip Kompas.com, Selasa (25/2/2020).
Dalam benak istri Stefan William ini, Jakarta akan segera terbebas dari banjir.
Namun ia berpendapat nyatanya makin parah.
"Kirain terealisasi dengan cepat, eh taunya makin hari makin parah banjirnya," lanjut Celine.
Ibu empat anak ini merasa geram dengan fasilitas pencegahan banjir tidak bekerja dengan baik.
Baca: PNS yang Rumahnya Kebanjiran Bisa Cuti 1 Bulan dan Tetap Digaji
"Piyeee iki toohhh ini hujan lokal lohhh bukan kiriman! Gimanaaa pompaa? Apa kabar? KZL," tulis Celine lagi.
Celine sekeluarga harus mengungsi ke hotel untuk bermalam sementara.
3. Gilang Dirga
Rumah pembawa acara Gilang Dirga kebanjiran.
Istri Gilang, Adiezty Fersa, membagikan momen tersebut lewat Instagram story-nya @adieztyfersa yang dikutip Kompas.com, Selasa (25/2/2020).
Dalam unggahan video yang kurang dari satu menit itu, terlihat Gilang Dirga hujan-hujanan dengan mengenakan kaos kuning dan bercelana pendek.
Gilang basah-basahan di lingkungan perumahannya yang banjir.