2 Staf Idol K-Pop Chungha Positif Virus Corona, Agensi Beri Pernyataan soal sang Artis
Dua staf idol K-Pop Chungha dinyatakan positif virus corona. Bagaimana nasib sang artis?
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-24 pada 9 Februari lalu, Chungha menyumbangkan uang sebesar 20 juta Won (Rp 283,5 juta).
Donasi tersebut digunakan membeli masker untuk anak-anak di Korea Selatan dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona.
Mengutip Soompi, jumlah yang disumbangkan Chungha tersebut bisa membeli masker sebanyak 1.000 buah.
Chungha pun berharap donasinya bisa membantu anak-anak dari keluarga kurang mampu untuk mendapatkan masker.
"Aku berharap ini bisa menolong anak-anak dari keluarga kurang mampu yang mengalami kesulitan membeli masker karena penyebaran virus corona."
"Aku akan terus meng-update informasi agar semua anak bisa tumbuh aman dan sehat," ungkap dia.
Pihak lembaga yang menerima donasi dari Chungha mengatakan akan berusaha sebaik mungkin agar semua anak-anak dari keluarga kurang mampu bisa mendapatkan masker.
Baca: Dikira Positif Corona, WN Korsel di Solo Bunuh Diri, Tulis Sepucuk Surat, Sebelum Akhirnya Dikremasi
Baca: Isu Virus Corona Menyebar di Jakarta, Anies Baswedan: Bersiaga, Tak Perlu Panik
"Kami akan melakukan yang terbaik agar donasi Chungha bisa menjangkau anak-anak dari keluarga kurang mampu di seluruh wilayah agar mendapatkan masker."
"Donasi ini akan sangat menolong mereka," katanya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)