Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pemenang Puteri Indonesia 2020 Ayu Maulida Pernah Dinobatkan 'Face of Asia'

Perhelatan ajang kecantikan Puteri Indonesia 2020 telah digelar di JCC Senayan Jakarta, Jumat (6/3/2020) malam.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pemenang Puteri Indonesia 2020 Ayu Maulida Pernah Dinobatkan 'Face of Asia'
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
Rr. Ayu Maulida Putri dari Jawa Timur berhasil membawa pulang mahkota Puteri Indonesia 2020 dalam Malam Puncak Pemilihan Puteri Indonesia 2020 yang berlangsung di JCC, Jakarta, Jumat (6/3/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perhelatan ajang kecantikan Puteri Indonesia 2020 telah digelar di JCC Senayan Jakarta, Jumat (6/3/2020) malam.

Puteri Indonesia asal Jawa Timur yakni Raden Roro Ayu Maulida Putri berhasil terpilih menjadi pemenang Puteri Indonesia 2020.

Dengan demikian, wanita lulusan sarjana hukum ini akan mewakili Indonesia di ajang ratu kecantikan dunia Miss Universe 2020.

Sementara itu Putu Ayu Saraswati yang mewakili provinsi Bali harus siap meraih runner-up 1 Puteri Indonesia atau Puteri Indonesia Lingkungan dan mewakili Indonesia di ajang Miss International 2020.

Baca: Cerita Imel Putri Cahyati Dulu Terkenal dan Dijuluki Ratu Sinetron Indosiar, Kini Pilih Jualan Baju

Jihane Almira Chedid, wakil dari Jawa Tengah didapuk menjadi runner up 2 atau Puteri Indonesia Pariwisata 2020.

Jihane akan mewakili Indonesia di ajang Miss Supranational 2020.

Ayu Maulida bisa dikatakan sebagai pageant fighter, pasalnya sebelum berhasil menjadi Puteri Indonesia Jawa Timur 2020 pada tahun 2017 lalu ia pernah mengikuti Puteri Indonesia tingkat Provinsi Jawa Timur.

Baca: TERUNGKAP! Jawaban Smart Ini Antarkan Ayu Maulida Putri Jadi Pemenang Final Puteri Indonesia 2020

BERITA TERKAIT

Namun sayangnya, ia harus menerima pil pahit karena gagal melaju sebagai pemenang.

Fatma Ayu dari Blitar berhasil menjadi Puteri Indonesia Jawa Timur pada saat itu.

Selain itu, wanita yang sering berkecimpung dalam dunia modeling ini juga pernah mengikuti ajang Asia Model Festival 2019.

Ayu telah unggul dari 79 peserta dari 27 negara di dunia.

Ia berhasil meraih gelar Face of Asia yang merupakan gelar tertinggi dalam ajang tersebut.

Dinobatkannya Ayu Maulida sebagai Puteri Indonesia 2020 ini tentu diharapkan bisa mempertahankan hingga meningkatkan prestasi yang telah diukir Puteri Indonesia 2019 yakni Frederika Alexis Cull. 

Frederika menjadi wanita pertama Indonesia yang berhasil masuk kedalam jajaran 10 besar di Miss Universe di Atlanta, Amerika Serikat.

Sumber: Sonora

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas