Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Adik Ashraf Sinclair Bangga Lihat Bunga Citra Lestari dan Noah Mulai Bangkit Setelah Duka Mendalam

Adik perempuan aktor Ashraf Sinclair, Aishah Sinclair bersyukur melihat keberanian Bunga Citra Lestari ( BCL) dan Noah untuk kembali bangkit.

Editor: Asytari Fauziah
zoom-in Adik Ashraf Sinclair Bangga Lihat Bunga Citra Lestari dan Noah Mulai Bangkit Setelah Duka Mendalam
Instagram/emmymuchlis
BCL dan Noah Sinclair ziarah ke makam Ashraf Sinclair 

TRIBUNNEWS.COM Adik perempuan aktor Ashraf Sinclair, Aishah Sinclair bersyukur melihat keberanian Bunga Citra Lestari ( BCL) dan Noah untuk kembali bangkit setelah kepergian Ashraf.

Aishah yang telah kembali ke Malaysia, dalam tayangan YouTube Official Ria X, mengatakan bahwa ia memahami BCL yang merasa begitu kehilangan Ashraf.

Sebagai keluarga dari Ashraf, tentu saja mereka berduka dan sangat kehilangan.

Tetapi, lanjutnya, Bunga yang hampir 12 tahun bersama Ashraf pasti menjadi orang yang paling kehilangan.

 POPULER Kontroversi Tangis BCL Gegara Nyanyian Judika Disesalkan Keluarga, Duma Riris Bela Suami

"Karena kehilangan paling besar sekali dirasakan Bunga dan Noah.

Selama 12 tahun dia (Ashraf) dengan Bunga, jadi dia (Bunga) yang merasa paling sedih," ujar Aishah seperti dikutip Kompas.com, Minggu (8/3/2020).

BCL akhirnya tampil di Grand Final Indonesian Idol. Ini adalah ketiga kalinya BCL tampil di panggung setelah Ashraf meninggal.
BCL akhirnya tampil di Grand Final Indonesian Idol. Ini adalah ketiga kalinya BCL tampil di panggung setelah Ashraf meninggal. (INSTAGRAM/@sq_dome-Tangkap Layar RCTI+)

 Keluarga Sesalkan Tangisan BCL Saat Dengar Nyanyian Judika, Duma Riris Beri Pembelaan Ini Buat Suami

Berita Rekomendasi

Oleh karenanya, Aishah dan juga keluarga merasa bersyukur dan senang ketika melihat Bunga perlahan kembali ke atas panggung, begitupun Noah yang sudah kembali lagi ke sekolah.

"Saya bangga dan gembira dan bersyukur dia melangkah (menyanyi), karena bagi dia itu bagian dari penyembuhan," ujar Aishah dalam video berjudul "Derita Bunga dan Noah...".

Apalagi, ia tahu begitu berat bagi Bunga untuk kembali bernyanyi. Mengingat, lagu-lagu yang dinyanyikan BCL banyak lagu cinta dan beberapa di antaranya diperuntukkan untuk Ashraf.

"Langkah kecil bagi Bunga, Noah, setiap langkah, setiap hari, untuk terbiasa dengan keadaan baru," kata Aishah.

HALAMAN SELANJUTNYA ==============>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas