Curhat Adelia Wilhelmina yang Dulu Pramugari Kini Jadi Ibu Rumah Tangga Usai Dinikahi Pasha Ungu
Setelah menikah dengan Pasha Ungu, Adelia Wilhelmina kini fokus mengurus anak dan suaminya.
Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNNEWS.COM -- Rumah tangga wakil wali kota Palu, Sigit Purnomo Syamsuddin Said alias Pasha Ungu dengan Adelia Wilhelmina jarang diterpa gosip miring.
9 tahun lamanya menjalani biduk rumah tangga dengan Pasha, Adelia kerap membagikan potret kesehariannya di media sosial Instagram.
Seperti diketahui, Pasha pernah gagal menjalin rumah tangga dengan mantan istrinya, Okie Agustina.
• Cerita Gebby Vesta Raih Gelar Miss Congeniality, di Kontes Transgender Miss International Queen 2020
• Wanita Ini Curhat Dapat Pesan WA soal Info Pasien Positif Virus Corona, Ternyata Ayahnya Sendiri
Bertahun menikah sejak Pasha masih menjajaki karier sebagai penyanyi, keduanya memutuskan bercerai pada 2009 silam.
Sementara itu, selang beberapa tahun bercerai dengan Pasha, Okie memutuskan untuk menikah dengan pemain sepak bola Gunawan Dwi Cahyo pada tanggal 13 Juli 2012.
Meski telah memiliki keluarga sendiri, Okie dan Pasha masih berhubungan baik.
Sebelum menikah dengan Pasha, Adelia diketahui berprofesi sebagai pramugari.
Kariernya sebagai pramugari pun terbilang cukup baik.
Tercatat ia pernah menjadi pramugari di Lion Air dan Garuda Indonesia.
Setelah menikah dengan Pasha Ungu, Adelia Pasha kini fokus mengurus anak dan suaminya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.