Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kronologi Andrea Dian Dinyatakan Positif Terjangkit Virus Corona, Sempat Didiagnosis DBD

Artis peran Andrea Dian mengabarkan, dirinya positif terjangkit virus corona, saat ini kondisinya baik.

Penulis: Nuryanti
Editor: Miftah
zoom-in Kronologi Andrea Dian Dinyatakan Positif Terjangkit Virus Corona, Sempat Didiagnosis DBD
Instagram/andreadianbimo
Andrea Dian, selebriti yang merupakan istri dari aktor dan presenter Ganindra Bimo mengumumkan kalau ia positif terjangkit novel coronavirus (COVID-19). 

"Tanggal 15 aku udah mulai fit."

"Tapi karena khawatir aku diminta untuk cek thorax."

"Hasilnya bagus. Cek influenza, hasilnya negative," ungkap Andrea Dian.

Ganindra Bimo dan Andrea Dian saat ditemui  di pembukaan The Athlete’s Foot di Grand Indonesia, di Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2019).
Ganindra Bimo dan Andrea Dian saat ditemui di pembukaan The Athlete’s Foot di Grand Indonesia, di Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Namun, paru-paru dari istri artis Ganindra Bimo ini terdapat sebuah flek, yang mengharuskan dilakukan tes swab atau tes corona.

"Dan waktu scan paru, ada flek di kanan dan kiri."

"Karena ada flek maka besoknya tanggal 16 Maret aku cek swab untuk tes apakah aku terinfeksi virus Covid-19 apa tidak," tulisnya.

Ia pun baru dinyatakan positif terjangkit virus corona pada Rabu (18/3/2020) lalu.

BERITA REKOMENDASI

"Baru tanggal 18 Maret aku dikasih kabar kalo aku positif Covid-19," ungkap Andrea.

Setelah itu, Andrea dian harus diisolasi di rumah sakit rujukan pasien corona.

Baca: 2 ODP Corona di Solo Datangi Tempat Ramai, Ini Imbauan Polisi dan Gugus Tugas

Baca: Ini Keuntungan Membeli Mobil Bekas Saat Terjadi Pandemi Virus Corona

Andrea juga diminta untuk tetap menjaga imun tubuhnya agar selalu kuat.

"Malem itu juga aku dipindahkan ke RS yang dirujuk pemeritah untuk aku diisolasi."

"Aku punya kondisi auto immune yang mana membuat aku punya tuntutan tertentu untuk menjaga kondisi immune ku," jelasnya.


Ia mengungkapkan, saat ini dirinya berada di kamar isolasi yang berisi 5 pasien virus corona.

"Aku sekarang ada di sebuah ruangan bersama 5 pasien positif lainnya dengan kondisi berbeda," ungkap Andrea Dian.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas