Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dokter Pemberi Resep Xanax ke Vanessa Angel Sibuk Tangani Pasien Covid-19, Polisi Belum Bisa Periksa

Polisi belum bisa memeriksa dokter yang memberikan resep obat xanax kepada Vanessa Angel.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Dokter Pemberi Resep Xanax ke Vanessa Angel Sibuk Tangani Pasien Covid-19, Polisi Belum Bisa Periksa
instagram.com/vanessaangelofficial
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi belum bisa memeriksa dokter yang memberikan resep obat xanax kepada Vanessa Angel.

Polisi sudah mengirim surat panggilan untuk diperiksa kepada dokter tersebut. Namun, yang bersangkutan kabarnya ikut menangani pasien terjangkit virus corona (Covid-19).

Saat ini kepolisian Polres Metro Jakarta Barat masih menunggu kesiapan dokter tersebut untuk diperiksa.

"Ya yang jelas panggilan buat dokter yang kasih resep sudah dibalas by surat lagi, dia belum bisa hadir karena dia terlibat dalam penanganan covid 19 ini dokternya," jelas Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Ronaldo saat dihubungi awak media, Jumat (27/3/2020).

Baca: Polisi Panggil Eks Pengacara Vanessa Angel Terkait Xanax

"Apalagi ini dokter yang bersangkutan ternyata terlibat dalam gugus tugas itu. Jadi kita nunggu dia dulu, karena keterangan dari dia penting untuk pemeriksaan berikutnya, karena kan kaitan resep sama barang yang ditangan Vanessa saat penggeledahan. Jadi keterangan yang dibutuhkan dari dokter ini dulu, baru nanti kita panggil lagi Vanessanya," tutur Ronaldo.

Ia menegaskan pemeriksaan terhadap Vanessa harus menunggu hasil dari pemeriksaan dokternya terlebih dahulu.

Berita Rekomendasi

Apalagi di situasi seperti saat ini dokter tersebut sangat dibutuhkan untuk membantu menangani covid 19.

Baca: Ada Kemungkinan Suami Vanessa Angel Jadi Tersangka, Ini Penjelasan Polisi

Baca: Vanessa Angel Masih Syok Berurusan dengan Polisi

"Ini kan kita masuk ke situasi luar biasa nih. Jadi bukan cuma kita tapi edaran-edaran terkait pelaksanaan sidang, dan lain lain itu banyak yang disuruh sesuaikan terkait wabah ini," tuturnya.

Meski begitu Ronaldo mengatakan pemeriksaan kembali terhadap Vanessa Angel pasti akan dilakukan.

"Oh iya dong (dipanggil lagi), Ya kita nunggu perkembangan di pemeriksaannya," ucapnya.

Baca: Olla Ramlan Lelang Barang Pribadi, Hasilnya Disalurkan Beli ADP untuk Perangi Covid-19

Seperti diberitakan sebelumnya, Vanessa Angel bersama suami, Bibi Ardiansyah diamankan pihak kepolisian di kawasan Srengseng, Jakarta Barat, Senin (16/3/2020) malam.

Saat itu ditemukan 20 butir pil Xanax di tangan Vanessa Angel yang diakuinya dikonsumsi berdasar resep dokter. Hingga kini, pihak kepolisian masih menunggu hasil tes rambut Vanessa Angel.

Berdasarkan hasil tes urine, Vanessa Angel dan asistennya dinyatakan negatif mengonsumsi narkotika dan psikotropika.

Sementara, Bibi dinyatakan positif mengonsumsi psikotropika jenis benzodiazepine.

Namun keduanya resmi dipulangkan oleh polisi pada Selasa (17/3/2020) malam karena masih menunggu hasil tes darah dan rambut dari BNN Lido.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas