Nikita Mirzani Sumbang APD ke RSCM untuk Bantu Tangani Virus Corona: Hanya Ini Kemampuan Saya
Selebriti Nikita Mirzani menyumbang sejumlah alat pelindung diri (APD) yang digunakan tenaga medis ke RSUPN Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNNEWS.COM - Selebriti Nikita Mirzani menyumbang sejumlah alat pelindung diri (APD) yang digunakan tenaga medis ke RSUPN Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Hal itu terungkap melalui unggahan di akun Instagram @nikitamirzanimawardi_17, Jumat (27/3/2020).
Nikita Mirzani menyebutkan sumbangan tersebut adalah bentuk dukungannya terhadap penanganan kasus Virus Corona di Indonesia.
Dilansir TribunWow.com, artis yang akrab disapa Nyai ini mengungkapkan alasannya menyumbang APD.
Dalam unggahannya tampak foto sertifikat dari RSCM yang telah menerima sumbangan Nikita Mirzani.
"Terima kasih kepada Nikita Mirzani yang telah memberikan perhatian dan kontribusinya untuk RSUPN Dr Cipto Mangunkusimo dalam penanggulangan Pandemi Covid-19," demikian tulisan di sertifikat.
Tak hanya itu, Nikmir juga mengajak masyarakat lebih sadar terhadap gentingnya situasi kesehatan nasional yang sedang dihadapi Indonesia.
"Teman-teman sebangsa dan setanah air, ijinkan saya dengan segala kerendahan hati menyerahkan, SEKALIGUS mengajak kita semua untuk lebih aware akan Novel Corona Virus / Covid 19 ini," tulis Nikita Mirzani di keterangan foto.
"Saya menyerahkan APD (Alat Pelindung Diri) kepada dr. Riyadh, perwakilan RSCM dan juga TENTARA," jelas Nyai.
Nikita Mirzani menyebutkan tenaga medis memiliki jasa besar dalam situasi sekarang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.