Olla Ramlan Lelang Barang Pribadi, Hasilnya Disalurkan Beli ADP untuk Perangi Covid-19
Olla Ramlan melakukan tindakan nyata memerangi virus corona (Covid-19) yang mewabah di Indonesia.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Olla Ramlan melakukan tindakan nyata memerangi virus corona (Covid-19) yang mewabah di Indonesia.
Seperti tampak pada Instagram pribadinya @ollaramlanaufar, Olla sengaja lelang barang-barangnya dengan harga yang sudah tertera.
Baca: Orang Tampak Sehat Tanpa Gejala Berpeluang Tularkan Covid-19 Lebih Masif, Tetaplah di Rumah
Dari hasil lelang barang-barang itu, rencananya akan disalurkan untuk membeli alat perlindungan diri (APD) dan diberikan kepada rumah sakit yang membutuhkan.
Oleh karenanya, Olla Ramlan mengajak para pengikut Instagram untuk bersatu melawan virus corona.
Lelang itu pun akan digelar pada Jumat ini (27/3/2020) sekira pukul 15:00 WIB.
Untuk harga lelang dibuka dengan harga Rp 250.000.
Baca: Hasil Galang Dana, Maia Estianty dan Cathy Sharon Salurkan Bantuan Alat Kesehatan ke 35 Rumah Sakit
Selain Olla Ramlan yang turut melelang barang-barangnya, ada pula deretan artis yang turut berpartisipasi.
Mereka adalah Teuku Zacky, Maia Estianty, Aming, dan Melaney Ricardo.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Olla Ramlan Lelang Barang demi Perangi Covid-19
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.