Kegiatan Pemeran Sinetron Tukang Ojek Pengkolan Selama Syuting Dihentikan Sementara
Para pemeran sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP) memilih di rumah bersama keluarga masing-masing. Mereka antisipasi penyebaran Covid-19.
Editor: Willem Jonata
"Badai pasti berlalu. Insya Allah. Yang penting pikiran kita sehat, jiwa sehat. Dan untuk menghibur temen-temen semua, jangan lupa menonton Tukang Ojek Pengkolan ya," tutup pemeran Bang Ojak.
Sama seperti Eza Yayang, Tora Sudiro pemeran Opi juga memilih untuk tak keluar rumah.
Bahkan untuk memotong rambut pun aktor satu ini memilih untuk tetap di rumah.
Sebagai gantinya, Tora memanggil tukang cukur langganannya untuk datang.
Baca: Orang Tampak Sehat Tanpa Gejala Berpeluang Tularkan Covid-19 Lebih Masif, Tetaplah di Rumah
Ia memastikan tukang cukur itu sudah disterilkan dengan disinfektan sebelum masuk rumah.
"Akhirnya nyerah doongg... Dari kmaren mau cukur tapi kluar rumah kok takuutt..."
"Untung ada si @ridwanthebarber cukur rambut andalan gw tengkyu boss.."
"Sori tadi sebelum masuk rumah lu di semprat semprot sluruh penjuru dulu... Parno gw," tulis Tora.
Sedangkan Tisna alias Andri Sulistiandri memilih libur di rumah untuk menghabiskan waktu bersama anak istrinya.
Salah satu yang tak mau dilewatkan Andri adalah tidur satu kasur dengan anak istrinya.
Ia pun memposting ketika tidur bersama anak dan istri di rumah.
Menurut Andri momen seperti ini jarang ia lakukan bersama anak istrinya.
"Setelah sekian lama, akhirnya tidur ber-4 wkwkkwwkwk," ungkapnya.