Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Buka Kafe Bareng Rekannya, Nastasha Rizky Akui Sepi Pembeli

Natasha Rizky belum bisa menilai besaran kerugian yang dialaminya. Sebab usahanya terbilang masih baru.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Buka Kafe Bareng Rekannya, Nastasha Rizky Akui Sepi Pembeli
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Artis Natasha Rizky ditemui saat acara jumpa pers Korea Selatan travel di Jakarta, Selasa (20/8/2019). Istri dari presenter Desta Mahendra itu, sangat menyukai kebudayaan Korea. Natasha mengenal Korea dari kegemarannya menonton drama Korea. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belum genap sebulan, Natasha Rizky bersama rekan bisnisnya buka kafe.

Namun, ia harus menerima kenyataan pahit. Kafenya sepi pembeli sejak pandemi virus corona (Covid-19) melanda Indonesia. 

"Ya bukan cuma aku doang sih. Semua para pengusaha yang lagi bikin usaha juga ngerasain. Maksudnya aku juga baru kan, aku baru buka sekitar dua sampai tiga minggu," kata Natasha Rizky saat dihubungi awak media, Selasa (31/3/2020).

Baca: Posting Foto Lawas Dalam Rangka #untiltomorrow, Armand Maulana: Silakan Bully

Baca: Karyawannya Cemas Bakal di-PHK, Natasha Rizky Berusaha Menenangkan Mereka

"Terus tiba-tiba ada wabah ini, ya kita maksudnya enggak bisa nyalahin siapa-siapa juga, enggak bisa prediksi apa-apa gitu," lanjut istri presenter Desta Mahendra itu.

Natasha Rizky belum bisa menilai besaran kerugian yang dialaminya. Sebab usahanya terbilang masih baru.

Berita Rekomendasi

Baca: Cerita Masa Lalu, Dipo Latief: Saya Tidak Tahan dengan Perilaku Nikita Mirzani

"Kalau aku kan jujur belum ambil untung ya, karena kan aku baru buka cafe sama partner. Untuk setahun pertama memang muter aja dulu, jadi kita dibilang rugi enggak juga ya," bebernya.

Pandemi virus corona sangat berdampak bagi para pelaku bisnis makanan, khususnya cafe dan restoran.

Sebab dengan imbauan di rumah saja dari pemerintah, masyarakat tak ada yang berkunjung ke cafe-cafe dan restoran.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas