Cerita Roro Fitria setelah Bebas Bersyarat, Susah Beradaptasi di Awal Masuk Penjara
Roro Fitria membeberkan pengalamannya saat berada di dalam rumah tahanan, di awal masuk sempat susah untuk beradaptasi dengan lingkungan.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Artis tanah air, Roro Fitria membeberkan pengalamannya saat berada di dalam rumah tahanan.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (2/4/2020).
Roro berada di dalam tahanan sejak tahun 2018, lalu.
Baca: Setelah Bebas Bersyarat, Roro Fitria Ungkap Ingin Kembali ke Dunia Entertain: Saya Sangat Kangen
Kala itu, dirinya terjerat kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Kemudian, divonis dengan hukuman empat tahun penjara.
Serta diharuskan membayar denda sejumlah Rp 800 juta.
Hingga dinyatakan bebas, Roro telah menjalani masa hukuman selama dua tahun dua bulan.
Selama itu, ia mengaku bertemu dengan teman sesama narapidana dengan berbagai sifat.
Tak hanya itu, Roro juga merasakan berada di lingkungan yang memiliki perbedaan pada latar belakang pendidikan hingga keluarga.
Di mana setiap individu dididik dan dibesarkan sesuai dengan karakter keluarga masing-masing.
"Suka duka saya alami selama dua tahun dua bulan ini saya di dalam rutan dengan teman-teman yang berbagai karakter," jelas Roro.
Baca: Roro Fitria Bebas Bersyarat, Bersyukur Bisa Jalani Program Asimilasi di Rumah
Baca: Roro Fitria Bebas Bersyarat dan Memilih Berhijrah, Jelaskan Kegiatan Selama di Rutan Pondok Bambu
"Berbagai latar belakang pendidikan yang berbeda juga latar belakang keluarga yang berbeda."
"Di mana masing-masing individu dibesarkan dengan karakteristiknya masing-masing," tambahnya.
Pada awalnya, Roro mengaku sangat susah untuk menyesuaikan lingkungan di dalam tahanan.