Film Adu Rayu, Keinginan Glenn Fredly yang Belum Kesampaian Bareng Yovie Widianto dan Tulus
Berulang kali Glenn Fredly meyakinkan Yovie dan Tulus untuk menggarap film Adu Rayu. Sayang, maut menjemputnya sebelum keinginannya terwujud.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lagu 'Adu Rayu' yang sangat meledak di tahun 2009 rupanya berniat dibuat filmnya oleh Glenn Fredly, Yovie Widianto dan Tulus.
Yovie menuturkan ide membuat film yang terinspirasi dari lagu 'Adu Rayu' itu berasal dari Glenn Fredly
Berulang kali Glenn Fredly meyakinkan Yovie dan Tulus untuk menggarap film Adu Rayu. Sayang, maut menjemputnya sebelum keinginannya terwujud.
Sayangnya hingga nafas terakhir Glenn Fredly berhembus, apa yang menjadi keinginannya tersebut tak kunjung terwujud.
"Kalau untuk saya pribadi ada momen yang dia bolak balik berungkali diucapkan pada saya dan Tulus 'Mas Yovie pokoknya film Adu Rayu harus jadi kita buat film," ujar Yovie Widianto dalam sebuah wawancara dengan stasiun televisi swasta, Kamis (9/4/2020) malam.
Baca: Kisah di Balik Syahdunya Lirik Pada Satu Cinta Glenn Fredly, Inspirasinya Dari Lagu Padamu Negeri
Baca: Kenang Glenn Fredly, Mutia Ayu Unggah Video sang Suami: Kangen Kamu Bebeh
Yovie jiga menceritakan Glenn begitu yakin jika niatnya ini akan jadi inspirasi buat semuanya.
" Bahwa keberhasilan sebuah lagu bisa menggerakkan ekosistem musik' gitu katanya," kisah pentolan grup Kahitna ini.
"Bolak balik Glenn meyakinkan saya dan Tulus. Tapi sampai beliau nggak ada kita belum berhasil melakukan itu," lanjutnya.
Kepergian Glenn Fredly pun diharapkan Yovie bisa menjadi pintu untuk pihak-pihak lain memberikan support untuk mewujudkan keinginan Glenn Fredly.
Baca: Tompi Ibaratkan Glen Fredly sebagai Seorang Panglima Perangnya Musisi Indonesia
Baca: Terungkap, Vanessa Angel Sudah Konsumsi Xanax Sejak Terjerat Kasus Prostitusi
"Semoga dengan ini akan membangkitkan insan-insan lain untuk mensupport juga untuk bisa merealisasikan apa yang menjadi mimpi Glenn," terangnya.
Lagu 'Adu Rayu' yang dibawakan Glenn Fredly dan Tulus serta diiringi permainan piano Yovie langsung menjadi hits begitu dirilis pada tahun 2019.
Lagu tersebut selalu berhasil membuat penonton bernyanyi bersama tiap kali dibawakan dalam konser apapun.¹
Berikut sederet postingan Yovie Widianto tentang Glenn Fredly
Yang kangen Glenn Fredly bisa dengerin lagu Adu Rayu ini ya