Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ramalkan Banyak Publik Figur Terjerat Narkoba di 2020, Apakah Roy Kiyoshi Tahu Bakal Ditangkap?

Bahkan, dalam ramalannya, Roy Kiyoshi mewanti-wanti publik figur agar menjauhi narkoba yang merajalela di industri hiburan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ramalkan Banyak Publik Figur Terjerat Narkoba di 2020, Apakah Roy Kiyoshi Tahu Bakal Ditangkap?
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Roy Kiyoshi yang ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2019) 

TRIBUNNEWS.COM - Presenter Roy Kiyoshi terjerat narkoba. Ia telah diamankan pihak kepolisian. Kabar itu mengejutkan banyak orang.

Termasuk Henry Indraguna, pengacara yang mendampinginya dalam sebuah perkara beberapa waktu silam.

Tapi, apakah Roy Kiyoshi sudah mengetahui dirinya akan berurusan dengan polisi terkait kasus narkoba?

Tahun lalu, di penghujung tahun 2019, Roy Kiyoshi yang mengklaim memiliki indra keenam, pernah meramalkan sejumlah artis terjerat narkoba.

Ramalan itu ia termuat dalam sebuah video yang ditayangkan di channel Youtube Roy Kiyoshi, pada 30 Desember 2019.

Baca: Usai Ditangkap, Hasil Tes Urin Roy Kiyoshi Positif Benzodiazepin

Di pembukaan, pada video itu, Roy Kiyoshi menyebut  tahun 2020 adalah tahun yang bisa dikatakan ada plus dan minus.

Dan dari sederet ramalannya, ia melihat banyak publik figur ditangkap polisi karena kasus narkoba.

Berita Rekomendasi

"Saya melihat publik figur banyak tertangkap kasus narkoba yang tidak diduga-duga," ungkap Roy Kiyoshi seperti dikutip oleh Grid.ID, Jumat (8/5/2020).

Baca: Roy Kiyoshi Ditangkap karena Narkoba, Nikita Mirzani Sebut Anak Indigo : Katanya Bisa Tahu Apapun?

Bahkan, Roy Kiyoshi mewanti-wanti publik figur agar menjauhi narkoba yang merajalela di industri hiburan.

"Dan saya merasakan di tahun 2020, artis-artis harus berhati-hati terhadap bahaya drugs dan narkoba, karena merajai dunia publik figur," ungkap Roy Kiyoshi.

Namun, justru ramalan ini juga tertuju pada dirinya sendiri yang terciduk karena obat-obatan terlarang.

Ditangkap di rumah

Polres Jakarta Selatan angkat bicara soal penangkapan presenter dan peramal Roy Kiyoshi.

Halaman
123
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas