Ratna Galih Bagikan Cerita Hijrah dan Perjuangannya Demi Punya Anak Perempuan yang Akhirnya Terwujud
Beberapa waktu lalu, Ratna Galih sempat mengungkapkan ceritanya soal impian memiliki anak perempuan.
Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNNEWS.COM - Artis peran Ratna Galih kini tengah disibukkan mengurus buah hatinya.
Ia diketahui melahirkan bayi kembar pengantin (laki-laki dan perempuan) pada pertengahan tahun 2019 lalu tepatnya pada 5 Juli 2019.
Ratna Galih melahirkan sepasang bayi laki-laki dan perempuan yang diberi nama Shaldy Ararya Sawkani dan Shelma Aisyah Sawkani.
Setelah menikah dengan pengusaha bernama Sawkani pada 26 Oktober 2012, Ratna Galih dikaruniai 3 anak laki-laki.
Baru di tahun 2019-lah anak perempuan akhirnya lahir di tengah keluarganya.
Baca: Syahrini Santai di Tengah Ramai Pemberitaan soal Ayah Angkat, Belajar Bikin Kue Bareng Reino Barack
Baca: Potret Harmonis Rumah Tangga Rama Michael dan Chika Friska, Bersyukur Sang Istri Mualaf
Ratna Galih mengaku mengikuti program bayi tabung demi ingin memiliki anak perempuan.
"Kalau yang ini emang sudah aku rencanain banget karena pengin anak cewek, aku tuh niat bayi tabung tuh ngejar anak cewek," kata Ratna Galih saat ditemui Grid.ID di RS Bunda Menteng, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2019), setelah melahirkan anak keempat dan kelima-nya itu.
Kini bayi kembar Ratna Galih akan genap berusia satu tahun.
Dilihat dari Instagramnya, Ratna kerap memadu padankan pakaian dari anak kembarnya itu.
Beberapa waktu lalu, Ratna Galih sempat mengungkapkan ceritanya soal impian memiliki anak perempuan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.