Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Billy Syahputra Pasang Harga Rp 15 M untuk Rumah Almarhum Olga, Raffi Ahmad Berani Beli Rp 17 M

Billy Syahputra sudah mengungkap rencananya menjual rumah mendiang sang kakak, Olga Syahputra, karena tak sanggup biayai perawatan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Billy Syahputra Pasang Harga Rp 15 M untuk Rumah Almarhum Olga, Raffi Ahmad Berani Beli Rp 17 M
Youtube channel RANS Entertainment
Nagita Slavina marahi Billy Syahputra 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Muhammad Naufal

TRIBUNNEWS.COM - Billy Syahputra sudah mengungkap rencananya jual rumah mendiang sang kakak, Olga Syahputra.

Alasannya, tak lain karena sudah tak sanggup membiayai perawatan rumah yang luas itu.

"Kenapa yang bikin bang Billy jual rumah ini karena satu hal yang memberatkan adalah maintenance, Maintenance dari rumah ini memang sangat berat untuk keluarga Billy, karena rumah ini besar banget," kata Billy Syahputra dikutip dari video unggahan Rans Entertainment.

Sontak kabar itu membuat sahabat almarhum Olga Syahputra, Raffi Ahmad, langsung menanyakan harga.

Baca: Niat Billy Syahputra Jual Rumah Peninggalan Olga, Nikita Mirzani Minta Pikir-pikir Lagi

Dalam vlog Rans Entertainment, Billy Syahputra menyebut harga rumah itu sebesar Rp 15 miliar.

Raffi Ahmad tanpa basa basi langsung memberikan penawaran lebih tinggi kepada Billy. 

Berita Rekomendasi

"Dulu beli aku tahu harganya ini berapa, kalau gua Rp 17 miliar juga berani, karena ini rumah Olga. Gua sih enggak apa-apa. Tapi lo pikir baik-baik yak, serius enggak ini rumah dijual" ujar Raffi Ahmad.

Baca: Jual Rumah Almarhum Olga Syahputra, Billy Syahputra Beri Penjelasan

Rumah tersebut merupakan rumah Alm Olga Syahputra yang dibeli mendiang di tahun 2009.

Kini dengan alasan biaya perawatan dan iuran listrik yang tinggi rumah tersebut akan dijual.

Raffi Ahmad sebagai teman berniat membeli rumah bersejarah itu dengan harga 17 Miliyar.

Setelah Billy menawarkan rumah tersebut kepada Raffi seharga 15 miliar.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas