Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Andrea Dian Positif Covid-19 saat Program Punya Momongan, Ganindra Bimo Menyadari Sesuatu

Pasangan selebriti Ganindra Bimo dan Andrea Dian sebenarnya tahun ini mereka sedang mengikuti program untuk punya anak.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Andrea Dian Positif Covid-19 saat Program Punya Momongan, Ganindra Bimo Menyadari Sesuatu
kolase Instgaram @andreadianbimo/@ganindrabimo
Andrea Dian stres divonis positif corona, Ganindra Bimo unggah video Joker dan janjikan ini 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan selebriti Ganindra Bimo dan Andrea Dian sebenarnya tahun ini mereka sedang mengikuti program untuk punya anak.

Namun, niat tersebut harus tertunda lantaran Andrea dian sempat dinyatakan positif virus corona beberapa waktu yang lalu.

Hal itu diungkapkan Bimo dan Andrea dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube KinosGina, Rabu (27/5/2020).

"Tahun ini, sebelum gue dinyatakan positif Covid-19, gue sama Bimo tuh lagi masuk program bayi tabung."

Andrea Dian bagikan kondisi terkini setelah dinyatakan positif Corona.
Andrea Dian bagikan kondisi terkini setelah dinyatakan positif Corona. (Instagram @andreadianbimo)

"Tapi karena berhubung ada Covid-19 itu dan gue positif itu dan gue positif juga, akhirnya dipending dulu sampai ini agak mereda," ungkap Andrea.

Bimo menjelaskan, tahun ini sang istri memang ingin sekali melakukan program untuk punya anak.

Untuk merealisasikan keinginannya itu, keduanya sepakat untuk mengikuti program bayi tabung.

Berita Rekomendasi

"Secara umur kan orang ada was-wasnya gitu, (usia) Andrea udah 35 tahun, gue udah 33 tahun."

"Yaudah deh kita coba sekarang, ada yang ngajakin kerjasama juga untuk bikin program bayi tabung ini, ya kenapa enggak."

"Tapi ternyata Tuhan berencana lain, pas banget Andrea pulang dari program itu, beberapa hari kemudiannya dia Covid-19," ungkap Bimo.

Baca: Karena Covid-19, Ganindra Bimo Nyesal Perkataannya pada Andrea Dian Jadi Nyata: Ngapain Ada Kamu

Karena Andrea sempat dinyatakan positif Covid-19, Bimo sepakat untuk menunda program punya anak.

Dari kejadian itu, Bimo menyadari bahwa, anak merupakan sebuah karunia dan titipan dari Tuhan yang sangat berharga.

"Mungkin banyak orang-orang yang bilang 'gue dapat-dapat aja' tapi ada juga orang-orang yang butuh perjuangan, seperti kita berdua."

"Jadi kami semakin mengerti betapa anugerahnya kehadiran seorang anak dalam sebuah keluarga," terangnya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas