Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Motif Akun @danunyinyir99 Sebar Foto Syur Mirip Syahrini Terungkap, Sebut Ada Kebencian

Motif pemilik akun Instagram @danunyinyir99 berhasil ungkap setelah dilakukan penangkapan, mengaku ada rasa benci pada Syahrini.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Daryono
zoom-in Motif Akun @danunyinyir99 Sebar Foto Syur Mirip Syahrini Terungkap, Sebut Ada Kebencian
Instagram.com/princessyahrini
Motif pemilik akun Instagram @danunyinyir99 berhasil ungkap setelah dilakukan penangkapan, mengaku ada rasa benci pada Syahrini. 

Sementara akun @rumpi.manja.official menuliskan beberapa kalimat yang dianggap Syahrini tidak ada kebenarannya.

Setelah melakukan penyelidikan, diketahui pemilik akun @rumpi.manja.official sudah berganti.

Pemilik pertama berlokasi di Sumatera Utara dengan inisial F.

Namun dalam penyelidikan diketahui akun sudah berganti pemilik karena dijual di tahun 2019 lalu.

Jumpa pers penangkapan tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik konten pornografi yang seret nama Syahrini di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (28/5/2020).
Jumpa pers penangkapan tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik konten pornografi yang seret nama Syahrini di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (28/5/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Hingga akhirnya pengejaran terhadap pemilik akun baru masih dilakukan oleh tim penyidik.

Kombes Pol Yusri menuturkan, posisi pemilik akun diketahui berada di sekitar Pulau Bali.

"Si akun @danunyinyir99 ini memposting gambar menyandingkan Syahrini dengan orang lain yang mirip dengan orang lain dalam bentuk pornografi," ungkap Kombes Pol Yusri.

Berita Rekomendasi

"Yang kedua akun @rumpi.manja.official masih dilakukan penyelidikan, akun tersebut sudah dijual sejak 2019 dan masih beroperasi hingga sekarang."

"Pengejaran masih dilakukan oleh tim penyidik, posisinya sekarang berada di sekitar daerah Pulau Bali," tambahnya.

Baca: Tania Nadira Melahirkan Anak Perempuan, Sempat Terjadi Perdebatan Soal Nama Panggilan

Baca: Soal Video Syur Mirip Syahrini, Aisyahrani Sebut Reino Barack yang Punya Ide Lapor ke Polisi

Sedangkan pemilik akun @danunyinyir99 sudah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian beberapa waktu lalu.

Pemilik akun berinisial MS, diamankan di rumahnya yang berada di Kediri, Jawa Timur.

Kala itu MS langsung dibawa ke Polda Metro Jaya, pada Selasa (19/5/2020) untuk pemeriksaan lebih lanjut.

MS mengaku akun Instagram @danunyinyir99 adalah miliknya dan ia sendiri yang menggunggah foto Syahrini.

Saat ini MS sudah menggunakan baju tersangka dan dilakukan penahanan.

Tersangka penyebaran video syur mirip Syahrini, berinisial MS yang ditangkap di kediamannya di Kediri, Jawa Timur.
Tersangka penyebaran video syur mirip Syahrini, berinisial MS yang ditangkap di kediamannya di Kediri, Jawa Timur. (Rangga Gani Satrio/Grid.ID)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas