Dilaporkan karena Gosipkan Syahrini, Lia Ladysta Tak Penuhi Panggilan Polisi, Wabah Corona Alasannya
Lia Ladysta sebetulnya sudah mendapat panggilan pemeriksaan dari Polda Metro Jaya terkait laporan Syahrini pada Maret 2020 lalu.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lia Ladysta sebetulnya sudah mendapat panggilan pemeriksaan dari Polda Metro Jaya terkait laporan Syahrini pada Maret 2020 lalu.
Namun karena saat itu pandemi virus corona baru muncul di Indonesia, membuat personil Tiga Serigala itu tak bisa memenuhi panggilan kepolisian.
Julius, manajer dari Lia Ladysta saat dihubungi awak media pada Rabu (3/6/2020) mengatakan hal ini.
Julius juga mengatakan bahwa panggilan yang masuk untuk Lia baru satu kali.
"Panggilan baru satu kali (pangilan pertama). Kemarin pas mau dipanggil masih dalam keadaan corona," kata Julius.
"Karena sekarang sudah ada kelonggaran (PSBB) makanya dikasih kelonggaran kehadiran. Jadi menjadwalkan ulangi," lanjurnya.
Baca: Perintahkan Manajemen Syahrini Kawal Laporan Gosip Lia Ladysta, Reino Barack Curiga Hal Ini
Baca: Setelah Lapor Soal Video Syur, Kini Syahrini Ungkit Perkara dengan Lia Ladysta Soal Gosip Pak Haji
Julius mengatakan bahwa setelah tanggal 10 Juni, Lia Ladysta akan kembali mendapat panggilan ke dua.
Sebab pihak kepolisian mengikuti masa PSBB berakhir.
"Nanti setelah tanggal 10 Juni baru dijadwalkan. Karenakan situasinya masih PSBB berakhirnya juga tanggal 4," ujarnya.
"Jadinya supaya kondisi aman dulu. Dari pihak Polda juga memaklumi dengan kondisi seperti ini makanya setelah tanggal 10 Juni Lia bakal memenuhi panggilan," terangnya.
Laporan Syahrini kepada Lia Ladysta kembali bergulir setelah sempat tertunda beberapa waktu lalu karena Syahrini fokus mengurus rumah tangganya.
Baca: Lama Tak Muncul, Ini Kabar Terbaru Anggita Sari, Tampil Beda Usai Melahirkan, Foto Seksinya Dihapus
Baca: Bintang FTV Gita Sinaga Pusing Punya Pacar Brondong, Padahal Sudah Ngebet Nikah
Syahrini melaporkan Lia Ladysta atas tuduhan pencemaran nama baik melalui media massa.
Lia Ladysta dianggap menyebar isu soal sosok 'Pak Haji' alias MR H yang disebut-sebut sebagai teman dekat Syahrini.