Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Belum Menikah di Usia 27 Tahun, Jordi Onsu Tunggu Anak-anak Ruben Onsu Besar

emain sinetron dan film Jordi Onsu baru saja bertambah usia ke-27 tahun, pada 12 Juni 2020 lalu. Ia belum berpikir menikah.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Belum Menikah di Usia 27 Tahun, Jordi Onsu Tunggu Anak-anak Ruben Onsu Besar
Istimewa/dok geprek bensu
Jordi Onsu menggendong Thalia Putri Onsu saat tiba di gerai Geprek Bensu yang ada di kawasan Jalan Bukit Bintang 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain sinetron dan film Jordi Onsu baru saja bertambah usia ke-27 tahun, pada 12 Juni 2020 lalu.

Pertambahan usianya tersebut membuat usia Jordi Onsu semakin matang dan sudah siap untuk menjalin bahtera rumah tangga.

Namun ternyata Jordi Onsu belum membahas pernikahan.

"Kalau nikah, nanti dulu lah," kata Jordi Onsu ketika ditemui disela-sela jumpa pers kasus Geprek Bensu, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, akhir pekan lalu.

Baca: Restoran di Amerika Mulai Buka, Begini Cara Maudy Ayunda Beradaptasi Agar Tak Tertular Covid-19

Baca: Hari Ini Shift Kerja di Jabodetabek Berlaku, Karyawan dari Bogor Berangkat Minggu Malam

Jordi Onsu ketika ditemui disela-sela jumpa pers kasus 'Geprek Bensu', di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan,
Jordi Onsu ketika ditemui disela-sela jumpa pers kasus 'Geprek Bensu', di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Jordi Onsu menyebutkan bahwa ia masih asik dan sibuk mengurusi usaa gepreknya dan juga mengurusi ketiga keponakannya, anak dari sang kakak, yaitu Ruben Onsu dan Sarwendah Tan.

Sebab, selama ini pria bernama asli Jordi Onsu Oey tersebut sangat dekat dengan sang keponakan, Betrand Peto Putra Onsu, Thalia Putri Onsu, dan Thania Putri Onsu.

Berita Rekomendasi

"Tanyakan aja dulu keponakannya, unclenya boleh sama cewek yang kayak gimana," ucapnya.

Baca: Usaha Ayam Gepreknya Bermasalah, Jordi Onsu Belum Sempat Merayakan Ulang Tahun

Baca: Berawal Usaha Bersama,  I Am Geprek Bensu Diklaim Usulan Ruben Onsu Lalu Pecah Kongsi

Selain itu, Jordi mengatakan kalau ia akan melepas status lajangnya jika ketiga keponakannya sudah besar dan bisa menjaga anaknya kelak.

"Sekarang gini, saya unclenya urusin Betrand, Thalia, dan Thania. Nanti uncle punya anak ya minta diurusin sama mereka, gantian lah," jelasnya.

"Dulu mereka bayi unclenya yang urusin, nanti kalau ada bayi mereka yang urusin," tambahnya.

Oleh karena itu lah, Jordi menegaskan akan fokus membantu Ruben Onsu terlebih dahulu mengurusi ketiga anak atau keponakannya tersebut.

Jordi Onsu ketika ditemui disela-sela jumpa pers kasus 'Geprek Bensu', di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan,
Jordi Onsu ketika ditemui disela-sela jumpa pers kasus 'Geprek Bensu', di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Biar tumbuh besar dulu Betrand karier dan sekolahnya, begitu juga dengan Thalia. Jadi fokus sama ponkan dulu," ungkapnya.

Meski belum menikah, Jordi Onsu bersyukur banyak mendapatkan pengalaman hidup lewat usaha kulinernya yang sekarang tengah berseteru, dengan I Am Geprek Bensu.

"Asam garam kehidupan ya senang kalau kata orang matan sebelum waktunya. Karena ini pelajaran yang sangat mahal dan tidak bisa didapati di sekolah," ujar Jordi Onsu.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas