Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dian Sastro Tak Pernah Mengklaim sebagai Perfeksionis, Lantas Kenapa Label Itu Melekat Padanya?

Sebagian orang punya kesan terhadap artis peran Dian Sastro adalah sosok yang perfeksionis.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Dian Sastro Tak Pernah Mengklaim sebagai Perfeksionis, Lantas Kenapa Label Itu Melekat Padanya?
KOMPAS.COM/TRI SUSANTO SETIAWAN
Dian Sastrowardoyo 

TRIBUNNEWS.COM - Sebagian orang punya kesan terhadap artis peran Dian Sastro adalah sosok yang perfeksionis.

Namun, Dian Sastro secara pribadi mengaku sama sekali tak pernah mengklaim dirinya demikian.

Dian Sastro mengungkapkan hal itu ketika melakukan live Instagram di akun @greatmind.id, Rabu (17/6/2020).

"Gue enggak pernah mengklaim diri gue perfeksionis. Gue masih denial. Actually it depend, definisi perfeksionis itu gimana?" kata Dian Sastro.

Baca: Kerap Akting di Film Box Office, Dian Sastro Ternyata Masih Tegang Kalau Syuting

Dian Sastro mengungkapkan bahwa yang dilakukannya selama ini adalah sebatas ingin meletakkan sesuatu dengan benar.

Mulai dari memperbaiki tata lampu, hingga alis yang dianggapnya mungkin tak sejajar.

Artis Dian Sastrowardoyo di acara peluncuran Samsung Galaxy S20 series di Jakarta, Rabu 4 Maret 2020.
Artis Dian Sastrowardoyo di acara peluncuran Samsung Galaxy S20 series di Jakarta, Rabu 4 Maret 2020. (DOK. SAMSUNG IND)

"Itu saja kalau gue, i don't even know itu perfeksionis. Gue orangnya gatel saja beberes," ucap Dian Sastro.

Berita Rekomendasi

"Bukan buat prestasi, tapi ingin rapi gitu kayaknya," kata bintang film Ada Apa Dengan Cinta? ini melanjutkan.

Marissa Anita yang menjadi pembawa acara dalam live Instagram itu kemudian berujar bahwa mungkin Dian bukan seorang perfeksionis tapi Obsessive compulsive disorder (OCD).

Sambil tertawa, Dian Sastro kemudian mengatakan, hal itu mungkin saja benar.

"Jadi teori yang mengatakan aku perfeksionis itu teori yang perlu diperbarui," kata Dian Sastro menyimpulkan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Enggan Disebut Perfeksionis, Dian Sastro: Gue Masih Denial

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas