Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Independence Day: Resurgence, Munculnya Serangan Kedua Alien di GTV, Selasa 23 Juni 2020

Film Independence Day: Resurgence tentang kekhawatiran munculnya serangan alien tayang di Big Movies GTV, pukul 23.30 WIB, Selasa (23/6/2020).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Sinopsis Independence Day: Resurgence, Munculnya Serangan Kedua Alien di GTV, Selasa 23 Juni 2020
Imdb.com
Sinopsis Independence Day: Resurgence, Munculnya Serangan Kedua Alien di GTV, Selasa 23 Juni 2020. 

TRIBUNNEWS.COM – Film Independence Day: Resurgence akan tayang di Big Movies GTV malam ini, pukul 23.30 WIB, Selasa (23/6/2020).

Film bergenre fiksi ilmiah ini bercerita mengenai kekhawatiran terhadap serangan kedua alien ke bumi.

Setelah 20 tahun serangan alien pertama, mulai ada beberapa hal aneh yang dirasakan.

Film ini merupakan sekuel dari film Independence Day tahun 1996.

Independence Day: Resurgence disutradarai Roland Emmerich dan naskahnya ditulis oleh Dean Devlin serta Carter Blanchard.

Para bintang yang berperan, di antaranya Jeff Goldblum, Bill Pullman, Judd Hirsch, Vivica A. Fox dan Brent Spiner.

Dikutip dari Imdb.com, sebanyak 162.313 Pengguna IMDb telah memberikan suara rata-rata 5.2 / 10.

Sinopsis Independence Day: Resurgence, Kekhawatiran Serangan Baru Alien di GTV, Selasa 23 Juni 2020.
Sinopsis Independence Day: Resurgence, Kekhawatiran Serangan Baru Alien di GTV, Selasa 23 Juni 2020. (Imdb.com)
Berita Rekomendasi

Sinopsis Independence Day: Resurgence

Dikisahkan, 20 tahun setelah invasi alien yang menghancurkan bumi, PBB telah mendirikan Earth Space Defense (ESD).

ESD membuat sebuah program pertahanan dan penelitian global untuk merekayasa teknologi alien.

Di mana program itu berfungsi sebagai sistem peringatan dini Bumi dari ancaman makhluk luar angkasa.

Kekuatan pertahanan utama dibangun menggunakan peralatan yang diselamatkan dari sisa-sisa pasukan asing.

Kemudian, mereka juga mengoperasikan pangkalan militer yang dibangun di Bulan, Mars, dan Rhea.

Baca: Sinopsis While You Were Sleeping Episode 10, Tayang Kamis, 25 Juni 2020 di Indosiar Pukul 21.00 WIB

Baca: Sinopsis Film USS Indianapolis: Men of Courage, Tayang di Bioskop Trans TV Selasa 23 Juni 2020

Di sisi lain, ketika dunia sedang bersiap untuk merayakan ulang tahun setelah kejadian lalu, justru ada hal aneh.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas