Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Adelia Sakit Hati Dituding Pelakor dan Ingin Hidup Enak, Pasha: Asmaraku

Istri musisi Pasha Ungu, Adelia Wilhelmina mencurahkan kesedihannya karena disebut sebagi perebut suami orang melalui media sosial miliknya.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Adelia Sakit Hati Dituding Pelakor dan Ingin Hidup Enak, Pasha: Asmaraku
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Pasha 'Ungu' ketika ditemui bersama Adelia Wihelmina, di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (18/6/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Istri musisi Pasha Ungu, Adelia Wilhelmina mencurahkan kesedihannya karena disebut sebagi perebut suami orang melalui media sosial miliknya.

Curahan Adelia itu dibagikannya melalui akun Instagram pribadinya, @adeliapasha.

Dalam postingannya itu, Adelia mengunggah sebuah foto selfinya bersama sang suami, Pasha.

Dalam keterangan foto itu, Adelia menceritakan adanya tudingan terhadap dirinya sebagai pelakor.

Tudingan itu dialamatkan kepadanya yang dikirim melalui Direct Message (DM).

Istri dari Pasha Ungu, Adelia Pasha saat menghadiri acara Seleb On News Berbagi di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2016). Kegiatan sosial ini merupakan bentuk kepedulian sosial terhadap anak anak yatim sekaligus upaya mendekatkan program infotainment MNCTV Seleb On News dan para artis dengan masyarakat. Tribunnews/Jeprima
Istri dari Pasha Ungu, Adelia Pasha saat menghadiri acara Seleb On News Berbagi di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2016). Kegiatan sosial ini merupakan bentuk kepedulian sosial terhadap anak anak yatim sekaligus upaya mendekatkan program infotainment MNCTV Seleb On News dan para artis dengan masyarakat. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

"Jadi ada segelintir orang yang comment-comment ataupun DM sama saya.

Duh pelakor hidupnya enak..

Berita Rekomendasi

Sama pasha lo dapet enaknya hidupnya.

Karena lo pasha jauh darianak2nya yang lama," tulis Adelia memberi contoh hujatan yang diterimanya.

Adelia menegaskan, terkait tudingan yang menyebut dirinya menjauhkan Pasha dari anak-anak hasil pernikahan terdahulu dengan Okie Agustina, itu tidaklah benar.

Baca: Tak Kuasa Dituding Jadi Pelakor,Istri Pasha Ungu Ungkap Curahan Hati Setelah Hampir 10 Tahun Menikah

Sebab, menurut Adelia, ia tak pernah sedikitpun melarang pertemuan antara Pasha dan anak-anak dari pernikahannya terdahulu.

Bahkan, Adelia selalu menyambut baik, setiap anak-anak Pasha datang ke rumahnya.

"Jujur saya gak pernah melarang ayahnya anak-anak dan sangat welcome kalau anak-anak datang ke rumah karena di sini rumahnya juga," tulisnya.

Adelia juga membantah, jika dirinya dituding hanya menumpang dan menikmati kekayaan yang dimiliki Pasha.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas