Pablo Benua Ungkap Rumah Tangganya Sudah Usai, Rey Utami Justru Minta Dibukakan Mata Hatinya
Masih berada di balik jeruji besi, Pablo Benua mendadak bagikan kabar mengejutkan soal rumah tangganya. Begini curahan hati Rey Utami.
Editor: Nakita
TRIBUNNEWS.COM - Kabar kurang menyenangkan datang dari salah satu pasangan selebriti fenomenal.
Pasangan Pablo Benua dan Rey Utami kini sama-sama sedang menjalani masa tahanan.
Keduanya tengah mendekam di penjara akibat kasus pencemaran nama baik sejak tahun lalu.
Masih berada di balik jeruji besi, Pablo mendadak bagikan kabar mengejutkan soal rumah tangganya.
Lewat unggahan di Instagramnya pada Selasa (14/7/2020), Pablo mengumumkan bahwa rumah tangganya kini sedang berada di ujung tanduk.
3 tahun menjadi suami istri, kini rumah tangga Pablo dan Rey pun telah usai.
"Mohon Maaf
Dengan segala kekurangan, Kami (saya dan Rey Utami) telah menjalani hubungan suami istri selama 3 tahun, segala cobaan telah kami lalui, hingga kami bertemu pada titik dimana kami tidak mampu untuk mempertahankan rumah tangga kami ini," ungkap Pablo Benua.
"Kami tidak tahu, kedepannya akan seperti apa. Apakah kami masih tetap berjodoh, atau mungkin Allah Berkehendak lain. Pastinya kami serahkan kepada Allah SWT," ujarnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.