Baim Wong Menangis Dengar Cita-cita Gilang: Pengen Kayak Om, Jadi Artis tapi Nggak Sombong
Baim Wong datangi Gilang, bocah penjual es yang mengidolakannya. Dengar cita-cita Gilang, Baim tak kuasa menahan tangis.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Pravitri Retno W
Pak Slamet lalu memborongnya.
Kepada Pak Slamet, Gilang mengatakan persediaan minuman esnya di rumah masih banyak.
Gilang berencana untuk menyetok kembali dagangannya.
Anehnya, saat ditanya apakah Gilang masih bersekolah ia berbohong.
"Sekolah nggak?"
"Sekolah," jawab Gilang singkat, raut wajahnya berubah sedih.
"Kelas pira (kelas berapa)?" tanya pak Slamet.
"SMP kelas satu," jawabnya lirih sambil tertunduk.
Pak Slamet sempat memuji Gilang karena kegigihannya.
Baca: Feby Febiola Nyaris Botak Pasca Idap Penyakit Serius, Baim Wong dan Sederet Artis Berikan Doa
Baca: Nikita Mirzani Buat Klarifikasi, Ungkap Penyebab Sindirannya, Akui Syok saat Ditelepon Baim Wong
Ia lalu kembali ke mobil, tak lama kemudian Gilang mengayuh sepedanya untuk pulang ke rumah.
Melihat hal itu, Baim lalu membuntutinya.
Alangkah terkejutnya Gilang melihat sosok yang ia idolakan mendatangi rumahnya.
Gilang langsung mencium tangan Baim lalu memeluknya.
Baim bertanya, megapa Gilang bisa mengidolakannya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.