Anji Kaget dan Minta Maaf Setelah Tahu Latar Belakang Pendidikan Hadi Pranoto Tak Valid
"Saya meminta maaf untuk segala kegaduhan yang telah terjadi. Semoga kita semua tetap sehat dan pandemi ini segera berlalu," kata Anji.
Editor: Putradi Pamungkas
TRIBUNNEWS.COM - Musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji terkejut mengetahui latar belakang pendidikan Hadi Pranoto yang tidak jelas.
"Saya terkejut ketika mendapatkan informasi beberapa hal yang berkaitan status Bapak Hadi Pranoto, dan pernyataannya ternyata tidak valid," kata Anji di kanal YouTube-nya, Kamis (6/8/2020).
Anji akhirnya menyampaikan permintaan maaf terkait video wawancaranya dengan Hadi Pranoto yang memico pro dan kontra.
Dalam video tersebut, Hadi Pranoto mengklaim menemukan obat herbal yang bisa menyembuhkan pasien yang terinfeksi Covid-19.
Setelah identitasnya terungkap, Hadi Pranoto ternyata bukan seorang profesor dan ramuan yang diklaim sebagai obat Covid-19 pun tidak terdaftar di BPOM.
Anji kemudian meminta maaf atas video yang diunggah di kanal YouTube miliknya itu.
"Saya tidak pernah ada niat menyinggung dunia kedokteran maupun tenaga kesehatan. Saya merasa ada harapan melalui pandemi ini dari apa yang disampaikan Hadi Pranoto," kata Anji.
"Apalagi dia (Hadi Pranoto) juga bilang bahwa tidak akan memperjualbelikan herbal temuannya dan akan memberikannya secara gratis ke masyarakat," lanjut Anji.