Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Topeng Productions Bakal Gelar Drama Musikal Lirih yang Tampilan Lagu-lagi Chrisye

Karya abadi penyanyi legend, Chrisye hingga saat ini masih bisa dinikmati dan dikenang oleh penggemar musik pop tanah air.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Topeng Productions Bakal Gelar Drama Musikal Lirih yang Tampilan Lagu-lagi Chrisye
Dok. Topeng Productions
Topeng Productions Bakal Gelar Drama Musikal Lirih yang Tampilan Lagu-lagi Chrisye 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karya abadi penyanyi legend, Chrisye hingga saat ini masih bisa dinikmati dan dikenang oleh penggemar musik pop tanah air.

Karena itulah, dalam rangka mengenang Chrisye, Topeng Productions mempersembahkan sebuah drama musikan dengan titel Lirih: Sebuah Karya dan Cinta Chrisye.

Produser Adri Kumara mengakui bahwa konsep drama musikal Lirih tersebut sudah diproduksi sejak dua tahun lalu, saat peluncuran Film Chrisye.

"Persiapannya tidak terlalu rumit jika dibandingkan dengan pembuatan filmnya, sepertinya seri saja melihat langsung dipanggung. Saya memang penggemar berat drama musikal, Broadway dan lain-lain sering saya tonton," ungkapnya saat jumpa pers Drama Musikal Lirih yang digelar secara virtual, Jumat lalu.

Dikatakan Adri Kumara, drama musikal tersebut nantinya akan memfokuskan pada sebuah kisa remaja yang dibungkus dengan lagu-lagu populer yang pernah dinyanyikan Chrisye.

"Kami bekerja secara tim yang merumuskan sebuah cerita dimana lagu-lagu Chrisye, bisa digunakan untuk mereka yang tidak hanya ingin bernoltalgia, namun juga cerita itu sendiri bisa mengingatkan anak-anak muda," jelas Adri Kumara.

Sementara itu, perwakilan Musica Studio, Indrawati Widjaja mengaku bahagia dengan adanya niatan menggelar drama musikal yang menampilkan lagu-lagu Chrisye.

Berita Rekomendasi

"Chrisye siapa pun tahu, merupakan penyanyi legendaris yang karyanya sangat dikenal oleh pecinta musik pop di tanah air. Kami dari Musica Studio yang memayungi Chrisye selama berkarya tentu sangat senang jika ada yang mengapresiasi. Apalagi itu dinterpretasikan kembali oleh anak-anak muda dari Topeng Productions," kata Indrawati Widjaja.

Menurut rencana, gelaran Drama Musikal Lirih tersebut nantinya akan menggandeng Stefanus Hermawan sebagai sutradara dan digelar di Balai Sarbini Jakarta pada tanggal 26-27 Maret 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas