Cerita Mutia Ayu Jatuh Hati pada Glenn Fredly: Aku Maunya Temenan tapi Tuhan Telah Mengaturnya
Dinikahi Glenn Fredly, begini cerita Mutia Ayu jatuh cinta, awalnya ingin temenan saja.
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Glenn Fredly diketahui menikahi penyanyi Mutia Ayu di Jakarta pada 19 Agustus 2019.
Selain tidak pernah terdengar menjalin asmara, perbedaan usia Glenn Fredly dan Mutia Ayu yang terpaut 19 tahun itu dirasa mengejutkan.
Apalagi ketika pernikahan digelar, Mutia Ayu dikabarkan sedang mengandung janin bayi benih cintanya bersama Glenn Fredly.
Baca: Mutia Ayu Akhirnya Beri Jawaban Soal Mengapa Memilih Glenn Fredly Meski Ada Perbedaan
Baca: Cerita Hubungannya dengan Glenn Fredly, Mutia Ayu Akui Awalnya Ragu dan Hanya Ingin Berteman
Namun Mutia Ayu membantah kabar miring tersebut. Sebelum menikah, Mutia Ayu dan Glenn Fredly pacaran selama satu tahun.
"Kami pacaran selama lebih dari setahun, menikah, dan akhirnya punya Gewa," kata Mutia Ayu di kanal YouTube Mutia Ayu Wandini dikutip Warta Kota, Senin (28/9/2020).
Mutia Ayu tidak memiliki jawaban ketika menjatuhkan hatinya pada Glenn Fredly.
"Kalau bukan campur tangan Tuhan, he's (Glenn Fredly) not the one," ucapnya seraya tertawa.
Hati Mutia Ayu luluh pada pelantun Januari itu karena mengajarkannya kesederhanaan dalam hidup dan tidak pernah sesekali memandang negatif orang lain.
"Dia (Glenn Fredly) selalu support apapun yang aku lakukan. Dia selalu membuatku semangat menjalani hidup," ujar Mutia Ayu.
Baca: Selepas Kepergian Glenn Fredly, Mutia Ayu Ungkap Cara Bangkit, Ditegur Suami Lewat Mimpi karena Ini
Baca: Istri Mendiang Glenn Fredly, Mutia Ayu Ungkap Hal-hal yang selama Ini Bangkitkan Semangat Hidupnya
Setiap kali berbincang, obrolan mereka langsung klop. Mutia Ayu tidak pernah terpikir menjadi pacar dan istri Glenn Fredly.
"Setelah bertemu, saat itu aku maunya temenan. Tapi Tuhan telah mengaturnya," jelasnya.
Meski tidak genap satu tahun menikah bersama Glenn Fredly, ada banyak kenangan indah Mutia Ayu bersama mendiang suaminya tersebut.
"Dari pacaran sampai menikah hingga detik ini, luar biasa mimpinya. He is the one," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Awalnya Hanya Mau Berteman, Begini Alasan Mutia Ayu Jatuh Hati hingga Mau Diajak Nikah Glenn Fredly