Diisukan Jalin Hubungan Asmara, DJ Katty Butterfly Akui Cocok dengan Aiman Ricky: Kita Ada Rasa
Dikabarkan tengah dekat hingga jalin hubungan asmara, DJ Katty Butterfly dan Aiman Ricky buka suara.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Di akhir video, Aiman hanya meminta doa bagi dirinya dan juga DJ Katty.
"Doain aja deh untuk kebaikan dan kelancaran, kesuksesan kita," tandas Aiman.
Meski keduanya tak blak-blakan soal status hubungan, DJ Katty beberapa kali mengunggah foto dengan Aiman.
Dalam akun Instagram @dj_kattybutterfly36 nampak beberapa foto bersama Aiman diunggah.
Bahkan tak jarang DJ Katty membagikan momen kebersamaan Aiman dengan Katherine Tanuwijaya.
Baca: Nana Mirdad Temukan Jasad Bayi, Kini Dihantui Rasa Bersalah, Sesali Tak Bangun Lebih Pagi
Katherine merupakan anak perempuan DJ Katty dari pernikahan dengan Andri.
Satu momen kebersamaan itu saat DJ Katty menggendong sang putri dan ditemani oleh Aiman.
Selain itu, juga dibagikan foto saat ketiganya membelakangi kamera dan Aiman merangkul DJ Katty.
"Sabar nanti bikin konten lagi," tulis DJ Katty.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.