Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Padi Reborn Ajak Masyarakat Disiplin Protokol Kesehatan Lewat Lagu “Ingat Pesan Ibu”

Lagu Ingat Pesan Ibu dibuat Padi Reborn sebagai pengingat masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan 3M

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Padi Reborn Ajak Masyarakat Disiplin Protokol Kesehatan Lewat Lagu “Ingat Pesan Ibu”
Dokumentasi Padi Reborn
Padi Reborn merilis lagu pendek berjudul Ingat Pesan Ibu, Kamis (1/10/2020). Lagu Ingat Pesan Ibu adalah pengingat masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan 3M; memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. 

Padi Reborn hanya menghabiskan waktu satu hari untuk penciptaan lagu dan satu hari lagi untuk rekaman.

tribunnews
Para personel Padi Reborn ditantang menjadi pembawa program televisi bernama Padi Reborn Sang Penghibur yang ditayangkan di NET TV mulai 17 Juli 2020 pukul 21.00 WIB. (Dokumentasi Padi Reborn)

Perihal lirik lagu, Satgas Penanganan Covid 19 juga terlibat dalam menyusun setiap kalimat hingga pesan yang keluar dirasa tepat.

"Saat menciptakan lagu dan menyusun lirik, kami berdiskusi dengan Satgas Penanganan Covid-19. Untuk menyesuaikan nada dan liriknya itu tidak mudah," ucap Ari Tri Sosianto.

Karakter Ibu

Surendro Prasetyo atau Yoyo menambahkan, lagu Ingat Pesan Ibu diciptakan bersama semua personel Padi Reborn.

Fadly yang sehari sebelumnya sudah memiliki gambaran tentang musiknya, dilanjutkan bersama-sama melalui sesi jamming dan workshop hari selanjutnya.

"Alhamdulillah prosesnya cepat dan lancar. Yang jadi concern kami adalah kalimat harafiah seperti pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak, itu yang agak sulit untuk dijadikan lirik lagu," ujar Yoyo.

tribunnews
Padi Reborn meluncurkan single kedua sekaligus video klip dan film pendek Menanti Keajaiban yang didukung SuperMusic.ID di Brewekz Cafe, Senayan City, Jalan Asia Afrika, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (5/2/2020). (Dokumentasi MegaPro Communication)
Berita Rekomendasi

"Tantangannya bagaimana supaya bisa nge-blend dengan musiknya. Akhirnya memang inti pesannya tersampaikan dan cocok sama musiknya," lanjut Yoyo.

"Lagu Ingat Pesan Ibu ini kami harap bisa menjadi bentuk edukasi yang mudah diterima dan mengubah perilaku masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan," kata Satriyo Yudi Wahono alias Piyu.

"Selalu menerapkan protokol kesehatan 3M jika keluar rumah, ataupun berinteraksi dengan orang lain," lanjut Piyu.

Baca: Piyu Padi Reborn Prihatin Lihat Masih Banyak Orang Berkumpul Tak Pakai Masker


Dalam proses penciptaan lagu berdurasi sekitar 30 detik ini, para personel Padi Reborn memakai judul Ingat Pesan Ibu.

Menurut Fadly, ibu adalah sosok yang paling berharga, dihormati, dan paling dicintai setiap orang.

Dengan begitu, Padi Reborn ingin agar pesan positif yang disampaikan lewat lagu tersebut diterima secara baik, serta terasa personal untuk para pendengar.

tribunnews
Padi Reborn (dok live stream fest vol 4)

"Karakter ibu adalah seorang yang benar-benar kita dengarkan, yang doanya tembus hingga langit ke-7. Semua kemuliaan ada di ibu," ujar vokalis bernama lengkap Andi Fadly Arifuddin itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas