Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Resmi Jadi Suami Istri, Nikita Willy dan Indra Priawan Bersyukur Prosesnya Lancar

Prosesi ijab kabul berjalan lancar. Aktris Nikita Willy (26) resmi menyandang Nyonya Indra Priawan, Jumat (16/10/2020).

Editor: Willem Jonata
zoom-in Resmi Jadi Suami Istri, Nikita Willy dan Indra Priawan Bersyukur Prosesnya Lancar
Instagram @bridestory
Nikita Willy resmi menikah pada Jumat (16/10). 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Nikita Willy (26) menikah. Ia resmi menyandang Nyonya Indra Priawan, Jumat (16/10/2020).

Indra Priawan mengucapkan ijab kabul di kediaman Nikita Willy, di Waringin Permai, Jakarta Timur, hanya sekali tarikan napas.

Proses akad nikah berlangsung dengan protokol kesehatan yang ketat.

Pantauan Warta Kota, dua petugas medis disediakan di depan rumah Nikita Willy, untuk melakukan rapid test ke seluruh tamu undangan yang hadir.

Adat minangkabau diusung oleh Nikita Willy dan Indra Priawan dalam proses akad nikahnya.

Baca juga: Nikita Willy Menikah, Sederet Artis Doakan Rumahtangganya Bersama Indra Priawan Langgeng dan Bahagia

Nikita mengenakan kebaya merah karya Myrna Myura, sementara Indra tampil gagah dengan busana khas Minang hasil karya desainer Didiet Maulana.

Baca juga: Nikahi Nikita Willy, Indra Priawan Berikan Mas Kawin 75 gram Perhiasan Emas Bertahtakan Berlian

Baca juga: Sah, Jadi Istri Indra Priawan, Begini Penampilan Nikita Willy Saat Akad Nikah 

Pernikahan Indra Priawan dan Nikita Willy.
Pernikahan Indra Priawan dan Nikita Willy. (Instagram/thebridestory)
Berita Rekomendasi

Selain itu, Nikita juga tampak cantik dengan riasan natural yang dipadukan dengan perhiasan kepala suntiang.

“Aku dan Indra besyukur sekali karena semua prosesi bisa berjalan dengan baik dan lancar," kata Nikita Willy dalam rilis resmi dari Bridestory yang diterima Warta Kota, Jumat siang.

Rasa senang tersebut dikarenakan Nikita merasa pernikahannya dengan Indra digelar secara intimate yang mengusung adat Minangkabau.

"Konsep intimate dan tradisional sendiri sudah menjadi pernikahan impian aku sejak dahulu, jadi senang banget bisa terwujud hari ini," ujar Nikita Willy.

Diberitakan sebelumnya, Nikita Willy memang sudah menjalin asmara dengan Indra Priawan selama beberapa tahun belakangan ini.

Nikita Willy dilamar oleh Indra Priawan ketika mereka sedang berlibur ke luar negeri beberapa bulan lalu. Mereka akhirnya bertunangan secara resmi di salah satu hotel di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (26/7/2020).

Kemudian, hasil keputusan keluarga, Nikita Willy akan dinikahi oleh Indra Priawan pada 11 Oktober 2020. Namun, pernikahan mereka harus ditunda karena adanya PSBB di DKI Jakarta.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas