Five Vi Mulai Kurangi Aktivitas di Dunia Keartisan, Urusan Rezeki Hanya Berserah Diri
Five Vi yang kini sudah mantap hijrah dengan menutup seluruh auratnya mulai mengurang aktivitas di dunia keartisan.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Five Vi yang kini sudah mantap hijrah dengan menutup seluruh auratnya mulai mengurang aktivitas di dunia keartisan.
Demi menjag hijrahnya, ia tak ragu menghentikan aktivitas syuting yang selama ini mampu membiayai hidupnya.
Tawaran seperti main sinetron dan nyanyi pun ia tolak karena ingin menjaga hijrahnya.
"Kemarin udah ku stop-in, jadi emang sempet ada tawaran striping, penawaran nyanyi. Jadi saat itu saya kaget sekaget-kagetnya ternyata dosa ini, dosa ini, jadi saya bener-bener harus memperbaiki diri," tutur Five Vi saat ditemui di kawasan Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (19/10/2020).
Meski belum tahu akan mencari nafkah dengan cara apa, Five Vi memilih untuk berserah diri pada Allah.
Baca juga: Sudah Mantap Berhijrah, Five Vi Mengaku Malu Jika Melihat Foto Lamanya
Baca juga: Kini Hijrah, Five Vi Malu Ingat Masa Lalunya
"Saya belum tahu mau cari kerja apa, tapi lillahi taala aja, karena kalau semua ditinggalkan karena Allah kan insyaallah dapat rezeki yang tak terduga," tutur Five Vi.
Ia mengaku bahwa setelah belajar agama secara mendalam, pekerjaan yang selama ini ia jalani lebih banyak efek negatif dan larangannya.
Oleh karena itu sebisa mungkin ia menjaga diri dari gemerlap dunia entertain.
"Dulu kan kita nggak ngerti ya, tapi semakin kita menggali ilmu semakin takut ya, jadi saya nggak mau nggak mau (pilih-pilih kerjaan)," tutur Five Vi.
Setelah memutuskan berhijab, Five Vi mengaku malu dengan dirinya yang masih berpenampilan seksi. Apalagi foto-foto tersebut sudah beredar di internet dan tak bisa dihilangkan.
Sejak akhir tahun lalu Five Vi memutuskan untuk mantap berhijab. Hingga kini ia merubah penampilannya menjadi sangat tertutup.
san Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (19/10/2020).