Akhirnya Tanggapi Kasus Narkoba Millen Cyrus, Ashanty Syok hingga Sudah Ingatkan Ini Berkali-kali
Ashanty akhirnya buka suara perihal kasus narkoba yang tengah menjerat sang keponakan, Millen Cyrus atau Millendaru.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Ashanty akhirnya buka suara perihal kasus narkoba yang tengah menjerat sang keponakan, Millen Cyrus atau Millendaru.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube The Hermansyah A6, Selasa (24/11/2020).
Diketahui Millen Cyrus diamankan oleh Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok terkait narkoba.
Baca juga: Millen Cyrus Konsumsi Sabu, Ashanty Sebut Keponakannya Salah Bergaul dan Tak Dengar Nasihatnya
Saat ditangkap, ia tengah bersama seorang rekan berinisial JR di sebuah kamar hotel di kawasan Jakarta Utara.
Dari penangkapan itu ditemukan barang bukti berupa minuman keras, alat hisap atau bong, serta sabu seberat 0,36 gram.
Millen Cyrus juga telah menjalani tes urine dan hasilnya positif obat-obatan terlarang.
Millen juga sudah menyampaikan permintaan maaf ke publik dengan mengenakan baju tahanan.
Menanggapi pemberitaan sang keponakan, Ashanty meminta maaf soal kegaduhan yang terjadi.
"Pertama mungkin atas nama keluarga kita mau mengucapkan maaf terjadinya kegaduhan adanya berita ini."
"Karena pastinya tidak nyaman dengan berita ini gitu," tutur Ashanty.
Ashanty menuturkan terakhir bertemu Millen Cyrus saat keduanya berada di Bali satu bulan yang lalu.
Ketika itu ia menyampaikan pesan untuk keponakannya agar bisa menjaga diri sendiri.
Baca juga: Millen Cyrus Susah Dibilangin, Liza Natalia Sebut Ashanty Cemaskan Keponakannya Itu di Penjara
Baca juga: Millen Cyrus Terjerat Narkoba, Akui Sudah Beberapa Kali Konsumsi Sabu saat di Bali dan Jakarta
"Dan sudah satu bulan yang lalu aku ketemu juga sama dia di Bali."
"Pesanku adalah jaga diri baik-baik, di umur dia sekarang apalagi di lingkungan dia sekarang," terang Ashanty.