Adipati Dolken akan Segera Nikahi Canti Tachril di Bangka Belitung, Intip 5 Potret sang Calon Istri
Adipati Dolken segera nikahi sang kekasih di Bangka Belitung, berikut sejumlah potret Canti Tachril.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Aktor Tanah Air, Adipati Dolken segera nikahi sang kekasih di Bangka Belitung, berikut sejumlah potret Canti Tachril.
Petugas Kelurahan Pejaten Barat, Hafis memberikan keterangan terkait kabar pernikahan Canti Tachril dan Adipati Dolken.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (26/11/2020).
Baca juga: Diisukan Akan Segera Menikah, Ini Sosok Calon Istri Adipati Dolken, Canti Tachril Putri Konglomerat
Saat ditemui, Hafis membenarkan bahwa Canti Tachril telah meminta surat pengantar nikah.
"Iya betul."
"Itu sekitar tanggal 2 November 2020," terang Hafis.
Meski begitu, Hafis menyebutkan Canti Tachril tak datang secara langsung ke kelurahan.
Untuk mengajukan surat pengantar nikah, ia diwakilkan oleh seseorang yang tak diketahui identitasnya.
"Kayanya orang kepercayaannya deh, dari orang tumah atau apa gitu."
"Tapi sih bukan dari Canti sendiri," tambahnya.
Saat melangsungkan momen sakral nanti, Canti Tachril dan Adipati Dolken tidak akan digelar di Jakarta.
Baca juga: Sosok Canti Tachril, Calon Istri Adipati Dolken, Ternyata Anak Seorang Konglomerat
Baca juga: Dokumen Pernikahan Telah Lengkap, Adipati Dolken Dikabarkan Segera Menikah dengan Canti Tachri
Keduanya diketahui akan menikah di Kepulauan Bangka Belitung, tepatnya di Kecamatan Tanjung Pandan.
Meski begitu pihak kelurahan tidak mengetahui tanggal Adipati Dolken akan menikahi sang kekasih.
"Kalau di sini tercatatnya di KUA Kecamatan Tanjung Pandan, Kepulauan Bangka Belitung."
"Tanggalnya sendiri kita kurang tahu juga sih," ungkap Hafis.
Terkait rencana pernikahan mereka, Hafis menerangkan dokumen Canti Tachril dan Adipati Dolken dinyatakan lengkap.
Dokumen tersebut berupa surat keterangan dari RT/RW tempat tinggal, surat kesehatan dari puskesmas.
Kemudian juga ada surat pernyataan serta fotokopi KTP dan KK dari kedua calon mempelai dan orangtua.
"Sudah, sudah lengkap," imbuhnya.
Tim Tribunnews.com kemudian merangkum sejumlah potret calon istri dari Adipati Dolken.
Berikut potret dari calon istri Adipati Dolken, Canti Tachril yang dihimpun dari Instagram @cantitachril:
1. Rayakan momen Halloween bersama Teman.
2. Akui rindu dengan New Zealand.
3. Unggah foto besama Adipati Dolken dengan gaya nyeleneh.
4. Ungkap keinginan untuk bermain film lagi.
5. Bagikan potret bersama sang ayah, Mohamad Tachril.
Lantas, siapakah sosok Canti Tachril?
Diketahui, calon istri Adipati Dolken ini merupakan putri dari seorang pengusaha, Mohammad Tachril Sapi'ie.
Mohammad Tachril sendiri dikenal sebagai sosok konglomerat yang menjabat disejumlah posisi penting.
Satu di antaranya adalah seorang Wakil Presiden Komisaris Plaza Indonesia Realty.
Tak hanya dikenal sebagai anak dari sosok yang kaya raya, Canti Tachril juga seorang aktris.
Baca juga: Nikahi Siri Pengusaha, sang Penghulu Sebut Kiwil dan Eva Bellissima akan Pergi Bulan Madu
Baca juga: Sedang Honeymoon, Sule Bingung Anak Bungsunya Nempel Nathalie Holscher: Ferdi Kamu Tidur di Mana?
Ia sempat bermain dalam film Teman Tapi Menikah 2 yang juga dibintangi oleh Adipati Dolken.
Selain itu, Canti Tachril juga sering membagikan momen saat mengcover lagu.
Terkadang calon istri Adipati Dolken ini juga mengunggah video menyanyinya di kanal YouTube, Canti Tachril.
Bahkan tak jarang ia memperlihatkan kemahirannya untuk memainkan alat musik.
Tak sampai di situ, beberapa kali Canti Tachril juga berkolaborasi dengan penyanyi lain untuk mengcover lagu.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.