Sedang Nikmati Liburan Bareng Keluarga,Hanung Bramantyo Tiba-tiba Bagikan Kabar Duka: Aku Kehilangan
Baru beberapa hari menikmati liburan bersama Zaskia Mecca dan keluarga, Hanung Bramantyo mendadak bagikan kabar duka.
Editor: Nakita
TRIBUNNEWS.COM - Zaskia Adya Mecca dan keluarga sudah 7 bulan belakangan tampak meninggalkan ibu kota Jakarta.
Istri Hanung Bramantyo ini mengajak serta anak-anaknya untuk 'mengungsi' ke kota kelahiran sang suami di Yogyakarta.
Zaskia tinggal di Jogja sejak awal pandemi virus corona muncul di Indonesia.
Namun belakangan Zaskia dan keluarganya sudah mulai berani berlibur ke luar kota.
Artis cantik ini sempat mengajak anak-anaknya ke Solo untuk bertemu dengan adik kandungnya, Tania Raymina.
Setelah dari Solo, kini perempuan yang akrab disapa Bia ini bertolak ke Malang untuk berlibur sekaligus bertemu dengan sang kakak, Tasya Nurmedina dan keluarga.
Mereka pun menikmati liburan keluarga bersama di sebuah villa di kota Malang dan sempat berkunjung ke Bromo.
Sempat tak terlihat bersama, Hanung Bramantyo ternyata ikut menyusul liburan ke Malang.
Baru beberapa hari menikmati liburan, Hanung mendadak bagikan kabar duka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.