Chani SF9 Dikabarkan Juga Menjadi Cameo di Drama Korea True Beauty, Segera Tayang di Viu
Para penggemar SF9 akan jatuh cinta dengan aksi Chani karena ia akan menjadi penengah di antara dua karakter bertolak belakang.
Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
TRIBUNNEWS.COM - Chani, anggota grup boyband SF9, telah resmi menyatakan akan memberikan penampilan khusus dalam drama Korea baru, True Beauty, yang akan tayang secara eksklusif di Viu besok, 10 Desember 2020.
Ia akan memerankan Jung Se Yeon, sahabat Lee Su Ho dan Han Seo Jun.
Baca juga: Segera Tayang Ekslusif di Viu, Drama Korea True Beauty Siapkan Kejutan untuk Penonton
Baca juga: Drakor True Beauty akan Ada Cameo dari 3 Bintang Extraordinary You, Segera Tayang Ekslusif di Viu
Para penggemar SF9 akan jatuh cinta dengan aksi Chani karena ia akan menjadi penengah di antara dua karakter bertolak belakang, Lee Su Ho (Cha Eun Woo) yang dingin dan Han Seo Jun (Hwang In Yeob) yang kasar.
Dalam True Beauty, keduanya memang digambarkan pernah memiliki hubungan dekat. Namun karena satu persoalan pelik, persahabatan mereka menjadi penuh konflik dan menegangkan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.