Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Polemik Harta Warisan Lina Jubaedah, Pengacara Sebut Teddy Ajak Anak Sule Selesaikan Baik-baik

Teddy Pardiyana rupannya masih mempermasalahkan harta warisan mendiang Lina Jubaedah. Masalah itu juga melibatkan anak-anak komedian Sule.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Polemik Harta Warisan Lina Jubaedah, Pengacara Sebut Teddy Ajak Anak Sule Selesaikan Baik-baik
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
Suami dari mendiang Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (31/1/2020) 

TRIBUNNEWS.COM - Teddy Pardiyana rupannya masih mempermasalahkan harta warisan mendiang Lina Jubaedah. Masalah itu juga melibatkan anak-anak komedian Sule.

Kuasa hukum Teddy Pardiyana, Ali Nurdin, mengatakan kliennya sudah mengundang Rizky Febian untuk membicarakan masalah tersebut.

"Saya sudah dua kali mengundang (Rizky Febian) untuk membicarakan ini baik-baik. Tapi, tidak ada tanggapan," ujar Ali Nurdin dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Senin (14/12/2020).

Selain itu, Ali Nurdin juga telah mengundang anak kedua Sule, Putri Delina, dan direncanakan akan bertemu di akhir bulan.

"Minggu kemarin juga saya mengundang Putri, tadi malam pengacaranya bilang akhir bulan ini mau ketemu," ujar Ali Nurdin.

Baca juga: Mantan Istri Bongkar Motif Teddy Rebut Lina Jubaedah Dari Tangan Sule: Yang Dicari Itu Harta

Ali Nurdin mengatakan, Putri Delina sempat mangkir dari panggilan undangannya karena kemungkinan besar memiliki kesibukan lain.

"Ini sudah ada pengunduran dua kali kayaknya karena pada saat diundang nanti datang terus diundur lagi, sudah dua kali pengunduran. Mungkin beliau sibuk, lagi ramai pekerjaan," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Ali Nurdin menuturkan mangkirnya panggilan di saat terjadinya permasalahan hukum yang belum diselesaikan akan ada akibatnya.

Kolase foto Teddy Pardiyana, Lina Jubaedah, dan Rizky Febian.
Kolase foto Teddy Pardiyana, Lina Jubaedah, dan Rizky Febian. (Insertlive via Tribun Style/KOMPAS.com/DIENDRA THIFAL RAHMAH)

"Langkah hukumnya ya kalau memang penguasa ada hak milik kita dikuasai orang lain ketika diundang diminta tidak mau kan nanti ada akibat hukumnya," ujarnya.

Namun, Ali Nurdin mengatakan kliennya ingin masalah tersebut diselesaikan dengan baik bersama dengan anak dari mendiang istrinya, hasil pernikahan dengan Sule.

Baca juga: Teddy Bantah Kabar Putri Delina Kirim Uang Bulanan untuk Bintang, Sule Sebut soal Saksi Kunci

"Saudara Teddy tidak mau ini jadi keributan besar. Dia hanya mau bahwa selesaikan baik-baik, mereka juga masih adik kakak," ujarnya.

Ali Nurdin menyebut banyak langkah hukum yang bisa ditempuh Teddy jika masalah tersebut terus berlarut tanpa kejelasan.

"Memang banyak langkah hukum yang bisa ditempuh oleh saudara Teddy. Tapi, dia tidak mau melakukannya," tutur Ali Nurdin.

Sule dan Teddy Pardiyana
Sule dan Teddy Pardiyana (Instagram @ferdinan_sule / YouTube MOP Channel)

Ali Nurdin mengatakan, Teddy tidak bermaksud ingin mengusik kehidupan anak-anak Sule.

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas