Istri Pertama Kiwil Ajukan Gugatan Cerai setelah 22 Tahun Menikah, Rohimah Enggan Ungkap Alasan
Rohimah Alli bru-baru ini mengajukan gugatan cerai kepada sang suami, Wildan Delta atau Kiwil.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Rohimah Alli baru-baru ini mengajukan gugatan cerai kepada sang suami, Wildan Delta atau Kiwil.
Dikutip dari Kompas.com, Rohimah membenarkan kabar jika dirinya menggugat cerai Kiwil.
"Iya (gugat cerai Kiwil)," ujar Rohimah Selasa, (15/12/2020).
Rohimah menuturkan, baru hari ini ia melayangkan gugatan cerai kepada Kiwil.
Ketika ditanya terkait alasan menggugat cerai Kiwil, Rohimah enggan menjelaskan.
"Baru hari ini (dilayangkan gugat cerai)."
"Hanya saya yang tahu (alasannya mengajukan gugatan cerai), saya enggak bisa ngomong," tandas Rohimah.
Baca juga: Istri Pertama Kiwil, Rohimah Posting Foto di Pengadilan Agama hingga Curhat soal Keputusan Terbaik
Baca juga: Istri Pertama Kiwil Rohimah Datangi Pengadilan Agama, Sempat Minta Doa Agar Langkahnya Berkah
Baca juga: Rohimah Istri Tua Kiwil Lagi-lagi Curhat Pilu, Singgung Rumah Tangga Seperti Neraka: Hargai!
Diketahui, Rohimah dan Kiwil telah membina rumah tangga selama 22 tahun.
Rohimah dan Kiwil menikah pada 28 Februari 1998 lalu.
Keduanya pun telah dikaruniai empat orang anak.
Melalui akun Instagram pribadinya, @rohimah_alli mengunggah foto ketika mendatangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Dalam unggahan tersebut, Rohimah hanya menulis caption singkat.
"Bismillah," tulis Rohimah.
Pada unggahan sebelumnya, Rohimah juga sempat menulis sebuah curhatan melalui Instagram.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.