Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jinyoung GOT7 Dikabarkan akan Tinggalkan JYP Entertainment, Ini Kata Agensi

Jinyoung GOT7 digosipkan akan meninggalkan JYP Entertainment demi masuk agensi akting. JYP Entertainment kini menanggapi rumor tersebut.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Jinyoung GOT7 Dikabarkan akan Tinggalkan JYP Entertainment, Ini Kata Agensi
Koreaboo
Jinyoung GOT7 Dikabarkan Akan Tinggalkan JYP Entertainment, Ini Kata Agensi 

TRIBUNNEWS.COM - Jinyoung GOT7 digosipkan akan meninggalkan JYP Entertainment demi masuk agensi akting.

JYP Entertainment kini menanggapi rumor tersebut.

Menurut laporan eksklusif dari TV Daily, Jinyoung GOT7 telah melakukan kontak dengan BH Entertainment.

BH Entertainment merupakan agensi aktor terkenal yang menaungi aktor aktris seperti Lee Byung Hun, Kim Go Eun, Park Bo Young, Jin Goo, dan banyak lagi.

Kedua belah pihak dikabarkan sudah beberapa kali bertemu untuk membahas potensi kontrak eksklusif.

Baca juga: JYP Buka Suara Terkait Kabar Jinyoung GOT7 Disebut Gabung dengan Agensi Aktor, Masih Bersama Grup?

Baca juga: Bukan Bullying, JYP Entertainment Benarkan Youngjae GOT7 Pernah Berkelahi Saat SMA

Jinyoung GOT7
Jinyoung GOT7 (Koreaboo)

"Seorang mantan manajer dari JYP Entertainment menghubungi Jinyoung dan juga mencoba mengintainya, tetapi tampaknya ada kemungkinan yang lebih tinggi Jinyoung menuju ke BH Entertainment," ujar sumber.

Kontrak Jinyoung dengan JYP Entertainment akan berakhir pada Januari 2021.

Berita Rekomendasi

Meskipun berbagai diskusi telah diadakan antara JYP Entertainment, Jinyoung, dan perusahaan lain, belum ada yang diputuskan.

Tetapi pihak Jinyoung sedang mempertimbangkan aktivitas di lingkungan baru.

Namun, ketika ditanya tentang pertemuannya dengan Jinyoung, BH Entertainment berhati-hati memberikan tanggapan mereka.

"Kami belum mendengar tentang apa pun yang terkait dengan kontrak eksklusif," ungkap BH Entertainment.

Di sisi lain, JYP Entertainment mengonfirmasi bahwa mereka juga mencoba untuk merekrut kembali Jinyoung.

"Memang benar kontrak eksklusif GOT7 akan berakhir pada Januari 2021."

"Kami sedang mendiskusikan berbagai rencana masa depan dengan para anggota."

GOT7
GOT7 (Koreaboo)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas