Suami Penyanyi Nindy Diduga Terjerat Kasus Narkoba, Kini Berada di Polres Metro Jakarta Barat
Suami penyanyi Nindy Ayunda beinisial APH dikabarkan tersandung kasus narkoba kini tengah ditahan di Polres Metro Jakarta Barat.
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Suami penyanyi Nindy Ayunda dikabarkan tersandung kasus narkoba.
Suami Nindy Ayunda berinisial APH kini diketahui berada di Polres Metro Jakarta Barat.
Kabar tersebut disampailkam oleh Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo.
Kombes Ady Wibowo mengatakan, pihaknya masih mendalami kasus penangkapan suami Nindy Ayunda terkait narkoba tersebut.
Askara Parasady Harsono ditangkap di kawasan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (7/1/2021) kemarin.
"Beberapa waktu lalu yang bersangkutan kami amankan," kata Ady Wibowo, Senin (11/1/2021).
Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar juga membenarkan informasi tersebut.
Baca juga: Terjerat Kasus Narkoba, Catherine Wilson Jalani Sidang Tuntutan
Baca juga: Kembali Terjerat Narkoba, Tio Pakusadewo Dituntut 2 Tahun Penjara
Baca juga: Tangis Kakak Millen Cyrus saat Ungkap Curahan Hati sang Adik setelah Ditangkap karena Narkoba
Namun Ronaldo Maradona masih enggan menjelaskan detail terkait penangkapan Askara Harsono.
Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat masih meminta keterangan Askara Harsono di Mapolres Metro Jakarta Barat.
"Kami masih periksa secara intensif dan akan kami kembangkan," jelas Ronaldo Maradona.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Suami Penyanyi Nindy Ayunda Tersandung Kasus Narkoba, Saat Ini Ditahan di Polres Metro Jakarta Barat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.