Ulang Tahun Pernikahan ke-27, Begini Ungkapan Kebahagiaan Armand Maulana dan Dewi Gita
Melalui unggahan di akun Instagramnya, Armand Maulana mengenang ketika dirinya memperistri Dewi Gita.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan selebriti Armand Maulana dan Dewi Gita merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-27, tepat pada Senin, (11/1/2021).
Melalui unggahan di akun Instagramnya, Armand mengenang ketika dirinya memperistri Dewi Gita.
Armand membagikan video yang berisi slide foto potret dirinya kala masih muda dengan Dewi Gita.
Dalam sebuah video yang ia unggah, terlihat slide foto ketika Armand menjalani prosesi akad nikah dengan Dewi Gita.
Terlihat Armand mengenakan pecis hitam dan mengenakan kemeja sederhana, sedangkan Dewi Gita dengan kebaya putih dengan mengenakan konde.
Dalam slide foto itu juga menggambarkan harmonisnya perjalanan rumah tangga mereka hingga kini.
Baca juga: Armand Maulana Rilis Single Solo Berjudul Be With You
Vokalis band Gigi ini diketahui menikahi Dewi Gita pada 11 Januari 1994 di KUA Geger Kalong Bandung.
Ia bersyukur rumah tangganya dapat bertahan hingga selama itu dan diberi putri yang cantik nan sholehah.
"27 tahun yang lalu tepat 11 Januari 1994 kami melangsungkan pernikahan di KUA Geger Kalong Bandung"
"Alhamdulillah Ya Allah Engkau berikan hamba seorang istri yg cantik lahir bathin & memberi anak cantik yg shalehah.. Alhamdulillah Ya Allah telah Engkau berikan karunia Mu yang begitu tak terhitung kepada keluarga kami," tulis Armand Maulana di unggahan itu.
Sementara itu, Dewi Gita melalui akun Instagramnya juga mencurahkan isi hatinya di ulang tahun pernikahannya ke-27 tahun ini.
Dalam tulisan yang cukup panjang itu, penyanyi bernama asli Dewi Yuliarti ini mengaku bersyukur dipersatukan dengan Armand Maulana.
Ia tak menampik jika memang banyak perbedaan antara dirinya dengan sang suami, namun justru perbedaan itulah yang akhirnya saling melengkapi hidupnya.
"Aku yg mencintai keheningan, km yg menyukai keramaian.aku yg hanya punya satu kata,kamu yg punya beribu kata. Bukan kesamaan yg membuat satu tapi ketidaksamaan ternyata yg saling melengkapi," tulis Dewi Gita.
Baca juga: Nyanyikan Ulang Lagu Kamu Milik Coboy Junior, Armand Maulana Jatuh Cinta Pada Lirik dan Melodinya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.