Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nita Thalia : 'Ayah Aku Masih Belum Percaya dengan Apa yang Terjadi'

Nita Thalia resmi menyandang status janda di akhir tahun 2020 lalu, usai gugatan cerainya kepada Nurdin Ruditia dikabulkan Majelis Hakim PA Jaksel

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Nita Thalia : 'Ayah Aku Masih Belum Percaya dengan Apa yang Terjadi'
Kolase Foto/Wartakotalive
Kolase foto Nurdin Rudythia dan Nita Thalia. Nita Thalia Berduka, Nurdin Rudythia Mantan Suaminya Meninggal Setelah Bercerai Satu Bulan Lalu 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belum sebulan bercerai, pedangdut Nita Thalia merasakan duka yang mendalam atas meninggalnya mantan suami, Nurdin Ruditia.

Nurdin eninggal dunia setelah dinyatakan terpapar covid-19, serta menderita sakit ginjal dan demam berdarah.

Kesedihan Nita Thalia diungkapkan lewat postingannya di akun instagram pribadinya @nitatalia.real.

"Ayah... aku masih belum percaya dengan apa yang terjadi," tulis Nita Thalia dalam unggahan fotonya bersama Nurdin Ruditia dan anaknya dikutip Warta Kota, Sabtu (16/1/2021).

Dalam postingan sebelumnya, Nita juga membagikan kesedihannya atas meninggalnya Nurdin, pria yang pernah bersamanya selama 20 tahun.

"Selamat jalan ayah, maafin bunda yg tenang disana... alfatihah," tulisnya.

Baca juga: Wanita 50 Tahun Dianiaya Tukang Ojek Langganan Gara-gara Tanyakan Uang Rp 100 Ribu

Berita Rekomendasi

Kemudian, Nita Thalia belum bersedia diwawancara awak media, lantaran masih sedih atas meninggalnya Nurdin Ruditia.

"Mohon maaf saya  belum bisa bicara," kata Nita Thalia.

Diberitakan sebelumnya, Nurdin Ruditia meninggal dunia di rumah sakit, setelah berjuang melawan sakitnya dan juga terpapar covid-19, Jumat (15/1/2021).

Nita Thalia pernah menjadi istri  istri kedua selama 20 tahun, setelah mereka resmi menikah di tahun 2000 lalu.

Nita Thalia resmi menyandang status janda di akhir tahun 2020 lalu, usai gugatan cerainya kepada Nurdin Ruditia dikabulkan Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Selama 20 tahun menikah, Nita Thalia dikaruniai seorang anak bernama Syandrina Salshabella, pada 28 September 2006. (Arie Puji Waluyo/ARI)
 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas