Serial TV Harry Potter Dikabarkan akan Hadir di HBO Max, Ini Kata Warner Bros
Serial TV Harry Potter dikabarkan akan hadir di HBO Max, Warner Bros menepis kabar tersebut.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Serial televisi (TV) Harry Potter dikabarkan akan hadir di HBO Max.
Dikutip dari IGN Asia Tenggara, serial TV Harry Potter saat ini sedang dalam proses pengembangan oleh HBO Max.
Hingga kini belum ada bocoran mengenai pemain, sutradara, penulis skenario, dan tentang fokus pada bagian seri Harry Potter yang mana.
Sementara itu, produser film Harry Potter, Warner Bros menepis kabar tersebut.
Warner Bros mengatakan saat ini tidak ada seri Harry Potter yang sedang dikembangkan di studionya.
"Tidak ada seri Harry Potter yang sedang dikembangkan di studio atau di platform streaming," kata Warner Bros dikutip dari Variety.
Meski demikian, beberapa sumber telah mengonfirmasi bahwa proyek tersebut dalam tahap yang masih sangat awal.
Baca juga: Sinopsis Film Kite: Aksi Pencarian Pembunuh Ayah Sawa, Tayang di Trans TV Pukul 23.30 WIB
Lebih lanjut, sebelumnya telah tayang film lanjutan Harry Potter, Fantastic Beasts yang menggambarkan versi awal abad ke-20 dari Dunia Sihir.
Selain itu juga ada drama Harry Potter and the Cursed Child yang didorong ke masa dewasa dari karakter serial utama.
Lalu game Hogwarts Legacy yang akan kembali ke tahun 1800-an saat di sekolah, meskipun kita tidak akan melihatnya untuk beberapa waktu karena ada penundaan hingga 2022.
Namun, aktor Harry Potter, Daniel Radcliffe sebelumnya mengatakan kepada IGN Asia Tenggara bahwa dia berharap untuk melihat cerita tersebut digarap ulang atau muncul di TV suatu hari nanti.
"Menarik untuk melihat berapa lama film-film itu bertahan, rasanya ada kesucian di sekitar mereka saat ini, tapi itu akan hilang, kilauannya akan hilang di beberapa titik," jelas Daniel Radcliffe.
"Akan menarik jika mereka mem-boot ulang mereka dan hanya membuat filmnya lagi atau membuat serial. Saya tertarik untuk menonton," lanjutnya.
Sebagaimana diketahui, seri Harry Potter adalah salah satu novel yang paling populer sepanjang masa.
Tujuh bukunya telah terjual lebih dari 500 juta eksemplar di seluruh dunia.
Seri tersebut juga telah diadaptasi menjadi delapan film yang ditayangkan di seluruh dunia dan telah meraup keuntungan hampir 8 miliar dolar AS.
Baca juga: Peraih 2 Piala Oscar, Film La Vie En Rose Hadir di My French Film Festival 2021
(Tribunnews.com/Rica Agustina)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.