Hamil Anak Pertama, Zaskia Sungkar Masih Takut Memilih Makanan, Ini Kabar Sang Buah Hati di Perutnya
Zaskia Sungkar ceritakan perkembangan calon buah hatinya yang saat ini sudah menuju usia 8 bulan.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Zaskia Sungkar ceritakan perkembangan calon buah hatinya yang saat ini sudah menuju usia 8 bulan.
Ia bersyukur sejauh ini perkembangan anaknya sehat dan dirinya juga sehat, Zaskia hanya tinggal jalani kontrol rutin sembari menunggu tanggal persalinannya.
Baca juga: Pesan Zaskia Sungkar untuk Peraih Program Bayi Tabung Bersama Syahki, Jangan Stres dan Rileks
Baca juga: Terharu Bisa Beri Hadiah Program Bayi Tabung, Irwansyah: Kita Merasakan Apa yang Mereka Rasain
"Udah 7 bulan menuju 8 bulan, masih sibuk kontrol aja. Alhamdulillah babynya sehat, lihat perkembangan babynya juga masya Allah," kata Zaskia Sungkar dalam jumpa pers virtual, Minggu (30/1/2021).
Zaskia Sungkar menuturkan dirinya masih takut dan tidak percaya diri untuk menentukan makanan yang akan ia konsumsi, sebab ini kehamilan pertamanya.
"Ini kan namanya hamil anak pertama masih gak pede ini bener gak yaa makannya, tapi alhamdulillah perkembangannya bagus banget," bebernya.
Memasuki trimester akhir ia sudah bisa beradaptasi, berbeda dengan trimester awal yang dirasa cukup mengagetkan bagi Zaskia.
"Trimester 3 ini beda banget sama pertama, yang pertama mah duuh bangun malem terus pipis malem tapi dinikmati banget yaaa," bebernya.
"Kalau belanja-belanja sih baru 20% kali yaa belum yang gimana-gimana kamar bayinya aja belom jadi," ucap Zaskia.
--
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.