Tenang Jalani Proses Cerai dengan Kiwil, Rohimah: Mungkin Kesalahan Ada pada Saya
Kini resmi bercerai dari Kiwil, Rohimah mengaku lebih tenang saat menjalani proses sidang karena ini.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Tak sampai di situ, dalam kurun waktu terakhir Rohimah memperbanyak ibadah.
Dengan begitu, dirinya mulai tenang dalam menjalani proses perceraian.
"Jadi selama dua minggu kemarin, saya mencoba shalat istikharah, tahajud."
"Saya merenungi dengan Allah, saya juga ada penasihat secara pribadi," jelas Rohimah.
Dalam kesempatan itu, Rohimah meminta diberikan doa yang terbaik untuk dirinya dan Kiwil.
Pun ia berharap agar masing-masing memiliki kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya.
Terkait soal anak, Rohimah menjelaskan akan tetap diurus bersama.
Ia tak ingin hanya sang bunda atau ayah yang lebih bertanggung jawab.
Selain itu, setelah bercerai Rohimah tidak akan membatasi Kiwil untuk bertemu dengan anak.
Karena dirasa anak-anak mereka sudah besar dan bisa bertemu kapan saja.
Baca juga: Digugat Cerai Rohimah, Kiwil Tegaskan Tak Akan Balikan dengan Eva Belisima dan Venti Figianti
Baca juga: Rohimah Alli Bongkar Keinginan Kiwil untuk Kembali dengan Meggy Wulandari
"Anak-anak kita tetap arahkan bersama, karena tanggung jawab kita berdua."
"Saya tidak membatasi Bang Kiwil mau bertemu dengan anak-anak," kata Rohimah.
Dalam gugatan cerai, ternyata Rohimah tidak menuntut soal pembagian harta gono gini.
Istri yang dinikahi Kiwil pada 1998 lalu ini hanya minta rasa tanggung jawab kepada anak.