Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ikut Berduka atas Meninggalnya Maaher At Thuwailibi, Nikita Mirzani: Semoga Diampuni Semua Dosanya

Maaher At Thuwailibi meninggal dunia, aktris Nikita Mirzani tulis ungkapan duka: Semoga diampuni semua dosanya dan diterima amal kebaikannya.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Sri Juliati
zoom-in Ikut Berduka atas Meninggalnya Maaher At Thuwailibi, Nikita Mirzani: Semoga Diampuni Semua Dosanya
kolase tribunnews: IG ustadzmaaher_real/Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Maaher At Thuwailibi meninggal dunia, aktris Nikita Mirzani tulis ungkapan duka: Semoga diampuni semua dosanya dan diterima amal kebaikannya. 

"Iya betul berita itu, beliau meninggal sekitar jam tujuh malam tadi di Rutan Mabes Polri. Sekitar jam delapan sudah dibawa ke RS Polri," kata Djuju saat dikonformasi.

Almarhum meninggal dunia lantaran sakit luka di usus lambung.

"Seperti di berita berita itu meninggalnya karena sakit. Sekitar seminggu lagi baru kembali ke RS Polri abis perawatan," jelasnya.

"Sakitnya itu luka di usus lambung," ujarnya.

Baca juga: Sakit Luka Usus Lambung, Maheer At-Thuwailibi Dibantarkan ke RS Polri

Baca juga: Bareskrim Polri Tak Kabulkan Penangguhan Penahanan Maheer At-Thuwailibi

Lebih lanjut, Djuju Purwantoro menyampaikan kliennya diduga masih dalam kondisi belum sehat saat setelah dirawat di RS Polri itu.

Namun, Ustaz Maher justru tetap dikembalikan ke Rutan Bareskrim Polri.

Djuju Purwantoro menuturkan pihaknya sempat berupaya untuk kembali mengajukan surat, supaya Maheer bisa mendapatkan perawatan di RS UMMI pada 3 hari yang lalu.

Berita Rekomendasi

Namun, surat itu belum mendapatkan balasan sampai Maheer meninggal dunia.

"Tiga hari lalu sudah dilimpahkan ke Kejaksaan, hari Kamis saya sudah kirimkan surat agar yang bersangkutan kembali dirawat di RS UMMI Bogor atas permintaan keluarga," tukasnya.

(Tribunnews.com/Ayumiftakhul/Igman Ibrahim)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas