Klarifikasi dan Bantahan Sopir Nindy Ayunda: Nggak Ada Penculikan, Pemukulan Nggak Ada
Penyanyi Nindy Ayunda dituding lakukan penculikan hingga siksa pekerjanya, sang sopir ungkap fakta sebenarnya.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Nindy Ayunda dituding lakukan penculikan hingga menyiksa sopir dan suster.
Terkait dengan tuduhan itu sang sopir, Sulaiman ungkap fakta sebenarnya.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Selasa (16/2/2021).
Beredar kabar bahwa Nindy Ayunda menculik sopir hingga susternya.
Baca juga: Dituding Menculik hingga Siksa Sopir dan Susternya, Nindy Ayunda Buka Suara: Saya Selama Ini Diam
Bahkan dari isu itu, istri sang sopir sampai membuat laporan ke kepolisian.
Tudingan ini diduga berasal dari pihak keluarga suami, Askara Parasady Harsono.
Keluarga Askara Harsono disebut sengaja memanggil media dan menyampaikan berita tak benar.
Untuk menyelesaikan tudingan ini, lantas sopir Nindy Ayunda, Sulaiman buka suara.
Ditemui di rumah sang majikan, Sulaiman mengungkapkan fakta sebenarnya dalam polemik tersebut.
Yang mana ia membantah bahwa dirinya diculik atau mendapatkan kekerasan.
"Nggak ada, nggak ada penculikan, pemukulan nggak ada," terang Sulaiman.
Kabar ini sebelumnya sudah sampai di telinga istri Sulaiman.
Istrinya pun merasa ketakutan, sehingga melaporkan ke pihak berwajib.
Baca juga: Nindy Ayunda Bantah Tudingan Menculik Supir Pribadinya, Sebut Orangnya Ada di Kost-kostan
Baca juga: Nindy Ayunda Dilaporkan Atas Dugaan Penculikan, Istri Supir Pribadi Curhat Suaminya Jadi Mata-mata
"Nah itu gosip yang diterima istri saya, jadi dia ketakutan," tambahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.