Sinopsis Film Geez & Ann, Kisah Cinta Anak Muda Semasa SMA, Diangkat dari Novel Populer
Berikut sinopsis film Geez & Ann yang telah tayang di Netflix. Film Indonesia ini menyajikan kisah komedi romantis (rom-com) di masa remaja.
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut sinopsis film Geez & Ann yang telah tayang di Netflix.
Netflix Original meluncurkan film Geez & Ann pada 25 Februari 2021.
Film Indonesia ini menyajikan kisah komedi romantis (rom-com) di masa remaja yang menggemaskan.
Geez & Ann diangkat dari novel populer berjudul sama yang ditulis Rintik Sedu alias Nadhifa Allya Tsana.
Sinema berdurasi 105 menit ini disutradarai Rizki Balki dengan menampilkan pemeran utama Junior Roberts dan Hanggini Purinda Retto.
Baca juga: Sinopsis Originals Skripsick Episode 9 & 10: Dilema Chara untuk Jadi Sarjana
Berikut sinopsis Geez & Ann.
Gazza Cahyadi alias Geez pertama kali bertemu dengan Keana Amanda alias Ann.
Saat bertemu, keduanya langsung menunjukkan kecocokan satu sama lain.
Mereka sama-sama pasrah soal cinta.
Ann adalah sosok yang serius dalam percintaan, ia menginginkan kisah romantis tanpa kebohongan dan selalu memenuhi janji.
Semua itu terpenuhi ketika ia pertama kalinya bertemu dengan Geez.
Di sisi lain ada Geez, pemuda berbakat yang selalu dikekang ibunya.
Geez selalu dipaksa mengikuti keinginan sang ibu, termasuk dalam hal karier dan pendidikan.
Sementara berusaha mengikuti keinginan orang tua masing-masing, muncul perasaan sayang di antara Geez & Ann.
Puncaknya adalah ketika sang ibu memaksa Geez ke luar negeri.
Sang ibu bahkan tampak sangat membenci Ann.
Hubungan yang dibangun selama ini terancam bubar.
Baca juga: SPOILER Sinopsis The Penthouse 2 Episode 5-6 Tayang 26 Februari 2021, Seo Jin akan Bunuh Yoon Hee?
Baca juga: Spoiler One Piece 1005: Robin dan Brook Hadapi Black Maria, Niat Jack Membunuh Nine Red Scabbards
Berikut daftar pemeran Geez & Ann.
Junior Roberts sebagai Gazza Cahyadi / Geez
Hanggini Purinda Retto sebagai Keana Amanda / Ann
Roy Sungkono sebagai Bayu
Shenina Cinnamon sebagai Tari
Ashira Zamita sebagai April
Amel Carla sebagai Natha
Farhan Rasyid sebagai Rifky
Naimma Aljufri sebagai Thalia
Andi Viola sebagai Ayla
Jasmine Elfira sebagai Hana
Davina Karamoy sebagai Dina
Ady Sky sebagai Fachri
Ersa Mayori sebagai Ibu Ann
Bobby Samuel sebagai Ayah Ann
Dewi Rezer sebagai Bunda Geez
Indra Brasco sebagai Papa Ann
Casell Velliz sebagai Kakak Bayu
Peter Valentino sebagai Amri
Bintang Emon
(*) Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Baru di Netflix, Sinopsis Film Komedi Romantis Geez & Ann, Kisah Cinta Gadis SMA dan Anak Band