Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rapor Apik Sabar/Reza di BWF World Tour 2024, Kalahkan Fajar/Rian dalam Catatan Final

Rapor apik Sabar Karyaman/Reza Pahlevi di BWF World Tour 2024 cukup mengesankan hingga mengalahkan Fajar/Rian dalam catatan final.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rapor Apik Sabar/Reza di BWF World Tour 2024, Kalahkan Fajar/Rian dalam Catatan Final
PBSI
Rapor Apik Sabar/Reza BWF World Tour2024, Kalahkan Fajar/Rian dalam Catatan Final - Sabar Karyaman/Reza Pahlevi setelah mengalahkan Liang Weikeng/Wang Chang (China) di China Masters 2024, Kamis (21/11/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Rapor apik Sabar Karyaman/Reza Pahlevi di BWF World Tour 2024 cukup mengesankan.

Pasangan non-Pelatnas PBSI ini mengalahkan Fajar Alfian/Rian Ardianto dalam hal catatan final tahun 2024 ini.

Ya, dari statistik Sabar/Reza menunjukkan keduanya cukup produktif untuk mencapai final.

Selain final China Masters 2024 yang baru saja diselesaikan Sabar/Reza, keduanya sudah cukup sering mentas di final.

Khususnya pada tahun 2024 ini yang jadi lompatan apik bagi Sabar/Reza untuk menunjang kariernya.

Bukan hanya untuk sekadar eksistensi, tapi juga sebagai pembuktian bahwa pasangan non-Pelatnas bisa bersinar.

Terbukti upaya keduanya berbuah manis tahun 2024 ini dengan capaian apik-apiknya.

Baca juga: Hasil Final China Masters 2024: Full Tekanan, Sabar/Reza Takluk dari Jin/Seo 2 Gim Langsung

Saabr Karyaman/Reza Pahlevi melakukan selebrasi dalam gelaran China Masters 2024, Kamis (21/11/2024).
Saabr Karyaman/Reza Pahlevi melakukan selebrasi dalam gelaran China Masters 2024, Kamis (21/11/2024). (PBSI)
Berita Rekomendasi

Jika merangkum BWF, Sabar/Reza tercatat main di lima final pada tahun 2024 ini.

Dari lima final tersebut, hanya satu yang berhasil direalisasikan jadi juara.

Yaitu ketika main di Spain Masters 2024 berlabel super 300, keduanya jadi juara.

Namun tak berhenti di Spain Masters 2024, Sabar/Reza melanjutkan konsistensinya di turnamen level tinggi lainnya.

Seperti Hong Kong Open 2024 (super 500) hingga China Masters 2024 (super 750), keduanya bisa mencapai final.

Walaupun tak berujung juara, setidaknya raihan poin BWF yang didapat bisa mendongkrak ranking.

Tak heran jika progres peringkat dunia Sabar/Reza melesat secara drastis.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas