Sudah Punya Lagu Sendiri, Waode Kenang Perjuangannya Sebelum Sukses
Waode Heni Andraini, juara 1 ajang Pop Academy (POPA) Indosiar kenang perjuangannya sebelum sukses, ikut kontes nyanyi tapi selalu gagal.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Waode Heni Andraini, juara 1 ajang Pop Academy (POPA) Indosiar kenang perjuangannya sebelum sukses seperti saat ini.
Kini namanya sudah semakin dikenal seiring melambungnya lagu 'Cinta Tanpa Tapi' miliknya.
Waode bercerita bahwa dirinya sempat merantau dari Bau Bau, Sulawesi Tenggara dan tinggal di Jakarta untuk kuliah.
Selama itu ia kerap mengikuti berbagai audisi kontes menyanyi di ibu kota namun selalu gagal di tahap audisi.
Baca juga: Piyu Padi Produseri Duet Tami Aulia dan Dhani Atmadja di Singel Aku Yang Terbuang
“Selama kuliah aku sering ikut audisi nyanyi, jadi wedding singer juga," kata Waode di acara virtual Semangat Senin, Senin (8/3/2021)
"Setiap ikut audisi itu bukan gagal sih, mungkin belum rejekinya, belum beruntungnya," tambahnya.
Waode mengaku hampir putus asa lantaran dirinya tak juga berhasil memulai karirnya sebagai penyanyi.
Ia pun sempat memutuskan kembali ke Bau Bau setelah lulus kuliah.
“Setelah kuliah aku sempat bertanya pada diri sendiri, rejekinya di nyanyi atau bukan sih?," ungkap Waode.
"Tapi setelah lulus kuliah, aku memutuskan balik ke Bau Bau dari Jakarta,” terangnya.
Baca juga: Tidak Hanya Senang, Sule Ungkapkan Duka Menjadi Pelawak
Barulah ketika pandemi Covid-19 datang, ia kembali menjajal keberuntungannya dengan ikut audisi POPA yang akhirnya bisa ia lalui.
Waode akhirnya lolos audisi sampai masuk babak final.
Bahkan ia berhasil keluar sebagai juara dalam ajang tersebut
“Aku ikut audisinya secara pandemi, dan online. Alhamdulillah bisa lolos dan sampai audisi final,” ucapnya.
Kini Waode memilih menetap di Jakarta untuk menjalani karirnya sebagai penyanyi.
Singel 'Cinta Tanpa Tapi' ciptaan Melly Goeslaw semakin membuat dirinya percaya diri untuk berkarir di industri musik Indonesia.